Pornas Korpri 2025 - Tim Tenis Meja Putra Sumsel Kalah dari BPK
Tim tenis meja Sumsel (kanan) kalah dari BPK di babak 16 besar Pornas Korpri Sumsel 2025, Selasa 7 Oktober 2025. Foto: oganilir.co/Dendi Romi--
PALEMBANG, oganilir.co - Asa tim putra tenis meja putra tuan rumah untuk meraih medali di ajang Pekan Olahraga Nasional (Pornas) Korpri XVII Sumsel 2025 harus kandas. Bermain di Court 7 GOR Tenis Meja Pitstop Palembang, Selasa 7 Oktober 2025, tim putra Sumsel harus mengakui keunggulan tim BPK RI yang dikomandoi Ismu Harinto cs.
Partai pertama babak 16 besar mempertemukan Avicena Minang (Sumsel) melawan Ismu Harinto. Avicena Minang yang merupakanan petenis meja Porprov Sumsel tak berdaya di tangan Ismu Harinto yang merupakan Olympian atau mantan atlet olympiade.
Avicena Minang yang merupakan PNS Pemkab Muba kalah dari Ismu Harinto 0-3.
Partai kedua mempertemukan Afriansyah/Indra melawan Indra/Sigit. Di partai kedua terjadi pertarungan sengit antara dua pasangan. Set pertama dimenangkan ganda BPK RI lalu disamakan oleh Afriansyah/Indra. Kemudian Indra/Sigit menang lagi menjadi 2-1 dan berhasil disamakan oleh Afriansyah/Indra menjadi 2-2.
BACA JUGA:Tenis Meja Pornas Korpri 2025 - Panitia Pertandingkan Nomor Beregu Putra Umum dan Eksekutif
Gim kelima dimainkan. Afriansyah/Indra kalah 6-11 atas Indra/Sigit. Dukungan dari suporter tuan rumah tidak mengubah keadaan. Padahal, hampir seluruh penghobi pingpong memenuhi lokasi tim Sumsel.
Prestasi tim putra Sumsel pada Pornas Korpri 2025 ini menurun dibanding dua tahun lalu di Semarang, Jawa Tengah. Saat itu, tim ganda putra Sumsel meraih medali perunggu. Sedangkan di nomor beregu, tim putra tenis meja Sumsel pada Pornas Korpri XVI Jateng 2023, kalah di babak 16 besar.
Sumber:

