Peserta Ikuti Uji Kompetensi di Ogan Ilir Disoal, Ada Peserta ASN di Kotak 5

Peserta Ikuti Uji Kompetensi di Ogan Ilir Disoal, Ada Peserta ASN di Kotak 5

Kepala BKDSDM Kabupaten Ogan Ilir H Wilson Effendi SH MSi --

OGANLIR.CO-Baru-baru ini Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir menggelar uji kompetensi untuk 50 pejabat fungsional atau setara eselon 3 dari perangkat daerah di lingkungan ASN.

Mereka  yang masuk 50 peserta tersebut, disebut-sebut telah memenuhi persyaratan untuk mengikuti uji kompetensi, sesuai aturan masuk dalam kotak 7,8,9 manajemen Telenta.

Namun belakangan,  ada peserta yang katanya belum masuk kotak 7,8,9 manajemen talenta, yakni diposisi kotak 5.Benarkah ?

BACA JUGA:Realme P3 Lite : HP Rp1 Jutaan yang Disupport Layar Mulus dengan Kapasitas Baterai Jumbo

Kepala BKPSDM Kabupaten Ogan Ilir H Wilson Effendi SH MSi, ketika dikonfirmasikan melalui telpon genggamnya , Jumat 16 Januari 2026 mengatakan, tidak mungkin  ada peserta masuk Kotak 5 , dan yang bersangkutan bisa mengikuti uji kompetensi,’’Tidak mungkin , karena system yang mengaturnya,’’kata H Wilson.

Meski diakui H Wilson, bahwa program manajemen talenta ini sebuah program baru dari pemerntah pusat yang baru diterapkan diseluruh daerah, baik provinsi hingga  Kabupaten dan Kota.

“Karena ini program baru, kita masih terus belajar dan mengevaluasinya,  di Sumsel sendiri baru Kabupaten kita yakni Ogan Ilir dan Lahat  yang baru menerapkan uji kompetensi manajemen talenta sebagai daerah percontohan,’ujar H Wilson.

BACA JUGA:Vivo Y10e : HP Entry level Yang Ditenagai Performa Tangguh Berkat Chipset Helio G85 Fabrikasi 12nm

Menurut H Wilson, pihaknya tidak menyakini, kalau system manajemen talenta bisa mengalami eror,’’Didalam manajemen talenta ini setiap ASN untuk aktif menunjukkan kinerja,   seumpamanya saat ini berada di Kotak 1,2,3,4 dan 5, bisa jadi nantinya berubah diposisi 7,8 dan 9,’’lanjutnya.

Oleh karena, pihaknya dalam waktu 3 bulan sekali akan terus memantau system manajemen talenta ini , apakah terjadi perubahan atau bagaimana,’’Di Ogan Ilir ada sebanyak 2000 an ASN yang mengupload  ke program system manajemen talenta ini, dan bila kebutuhan dan anggaran ada, tentu akan kembali dilaksanakan uji kompetensi tersebut,’’jelasnya .

Makanya , setiap ASN untuk aktif dan BPKSDM akan mendorong para ASN dan mensosialisasikan program ini,’’Kita akuinya program pusat ini memang belum dilakukan sosialiasi, oleh karena kami akan melakukan sosialiasi secara continue, sehingga kita sama-sama paham dan mengerti,’’tukasnya (Sid)

 

Sumber: