Yamaha Vega Matik, Skutik Retro Futuristik
oganilir.co - Kabar gembira untuk pencinta motor matik, Yamaha Indonesia telah merilis motor skutik retro yang diberi nama Vega Matic 125.
Motor ini memang didesain dengan ala klasik yang dipoles teknologi terkini, tak hanya itu skutik ini dibekali dengan gaya yang keren.
Dengan mesin berkapasitas 125cc, Yamaha Vega Matic menawarkan performa yang lincah, melampaui pesaingnya Honda BeAT yang menggunakan mesin 110cc. Menariknya, Yamaha memberikan harga yang sangat kompetitif untuk skutik ini dibanderol sekitar Rp14 jutaan.
Di bagian desain, skutik ini mempunyai Headlamp dengan bentuk huruf V dan Saint LED di sisi samping memberikan tampilan yang unik dan futuristik. Cover setang depan yang berbentuk lift melintang menambah kesan modern pada Yamaha Vega Matic 125.
BACA JUGA:Legenda Motor 4 Tak Yamaha Crypton Dihidupkan Kembali, Segini Harganya
Skutik ini juga dilengkapi dengan fitur-fitur canggih, panel instrumen full digital berdesain modern memberikan informasi dengan jelas.
Lubang tangki yang terletak pada bagian dashboard depan memberikan kepraktisan, sementara space barang dan slot USB charging menambah kenyamanan pengendara.
Bagian kaki-kaki juga menjadi sorotan dengan suspensi depan teleskopik dan suspensi belakang single shock. Velg yang mungil dengan ukuran ban 90/90 di roda depan dan 100/80 di roda belakang, memberikan karakteristik yang unik pada roda skutik ini.
Kenyamanan pengendara juga menjadi fokus Yamaha pada skutik ini. Bagasi yang super luas memungkinkan pengendara membawa banyak barang, menjadikan Yamaha Vega Matic 125 sebagai pilihan praktis untuk kegiatan sehari-hari.
BACA JUGA:Yamaha Tenre 700 World Raid, Tangki Besar Bisa Tempuh Jarak 533 km
Desain dashboard depan yang inovatif dengan lubang tangki yang terletak di bagian atasnya, serta adanya space barang dan slot USB charging, menambah kenyamanan saat mengendarainya.
Meskipun belum diketahui kapan skutik ini akan dirilis di Indonesia, para pencinta motor matik sudah tidak sabar menunggunya.