Oppo ColorOS 14 Diluncurkan Secara Global, Anda Wajib Tahu Spesifikasi Detailnya
oganilir.co - Smartphone Oppo ColorOS 14 versi global telah diluncurkan. Series terbaru dari Oppo ini memperkenalkan desain aquamorphic yang dioptimalkan, fitur cerdas berbasis AI, sekaligus menawarkan performa yang lebih mulus.
Oppo ColorOS 14 mengoptimalkan desain aquamorphic yang diperkenalkan pertama kali di ColorOS 13.
Beberapa bagian dalam perangkat Oppo ColorOS 14 dioptimalkan. Seperti efek suara baru, sistem warna, interaksi, dan pembaruan lain untuk memberikan pengalaman pemakaian yang ringkas dan intuitif.
Melalui keterangan resmi yang diterima, Selasa 16 Januari 2024, untuk di Indonesia, ColorOS 14 melakukan debutnya di lini Oppo Reno 11 yang baru saja diperkenalkan.
BACA JUGA:Harga OPPO A77s Terjun Bebas, Desain Premium Khas Reno Series Jadi Pilihan Bijak untuk Dibeli
"Kami senang sekali dengan diluncurkannya ColorOS 14 ini secara global, yang juga bertepatan dengan resmi tersedianya OPPO Reno11 Series secara luas di seluruh Indonesia," kata Chief Marketing Officer Oppo Indonesia Patrick Owen.
Salah satu peningkatan yang dilakukan Oppo di ColorOS terbaru ini ada di sisi suara. Menurut perusahaan asal Tiongkok itu, suara merupakan faktor yang memainkan peran penting dalam memberikan pengalaman intuitif pada pengguna.
Oleh sebab itu, Oppo bermitra dengan Sonic Minds dan Epicsounds untuk menghadirkan suara baru ke ColorOS 14. Efek suara ini mencakup sepuluh set nada dering bertema aquamorphic untuk panggilan, alarm, dan notifikasi, termasuk tujuh desain suara UI.
BACA JUGA:Mumpung Smartphone Flagship OPPO Reno 6 5G Turun Harga, Buruan Beli
Spesifikasi ColorOS 14 ini berbasis Android 14. Selain itu, Oppo juga menghadirkan sistem aquamorphic colouring yang dapat beradaptasi dengan status dan waktu pada smartphone.
Melalui pencocokan warna secara cerdas sesuai konteks, sistem pewarnaan dinamis ini membuat penerimaan dan pemahaman informasi jauh lebih efektif, sekaligus intuitif dalam memberikan pengalaman pengguna yang lebih nyaman.
Oppo juga menyertakan memperkenalkan desain aqua dynamics terbaru. Fitur ini akan mengintegrasikan interaksi umum dalam bentuk gelembung, kapsul, dan panel untuk menyajikan informasi yang mengalir dan menyatu secara alami.
Update juga akan diberikan pada fitur Always-On Display. Pada pembaruan ini, ada fitur Always-On Display Green baru untuk meningkatkan kesadaran pengguna tentang perubahan iklim dan perlindungan lingkungan.