Itu berarti kapasitas total RAM dapat mencapai 20 GB (12 GB + 8 GB). iQOO menyematkan 3K VC Cooling System pada bagian belakang smartphone untuk membantu mengontrol panas saat puncak permainan game.
BACA JUGA:Miliki Fitur Gahar dengan Kamera Utama 64 MP, Sigini Harga Vivo V30 Lite 5G
Vapor Chamber Liquid Cooling system ini dibuat seluas 3002 mm2 yang akan membantu mengurangi suhu ponsel hingga 15 derajat Celsius pada CPU.
Untuk daya tahan, iQOO Z7 5G ditopang baterai berkapasitas 5000 mAh, pengisian daya yang cepat 120W type C. Perusahaan mengklaim untuk pengisian 0 hingga 50 persen hanya membutuhkan waktu 9 menit.
Adapun fitur lain yang dimiliki hp gaming ini diantaranya, Fingerprint (samping), akselerometer, cahaya, giroskop, proksimitas, kompas, NFC, Infrared, Jack 3.5mm, Speaker stereo.
Harga iQOO Z7 5G saat ini mengalami penurunan pengguna bisa membeli HP ini senilai Rp 3.599.000 untuk varian memori terendah (8GB/128GB). Sedangkan untuk memori tertinggi (8GB/256GB) dibanderol dengan harga Rp 4.399.000. Hp gaming ini memiliki pilihan warna Matrix Blue, Metallic Grey dan Supernova Orange.