Intip Harga Motor Listrik Charged Rimau, Top Speed Kencang dengan Harga Terjangkau
oganilir.co - Charged Rimau merupakan motor listrik buatan lokal yang diproduksi oleh PT Charged Indonesia.
Motor listrik Charged Rimau memiliki mobilitas yang tinggi, sehingga sangat cocok untuk digunakan sehari-hari.
Tak hanya itu, sepeda listrik ini juga memiliki desain yang menarik membuatnya terlihat berbeda dari yang lain.
Melansir dari laman resmi Market Place, motor listrik Charged Rimau mengusung daya mesin yang memiliki kapasitas sebesar 4.000 watt.
BACA JUGA:Ini Harga Motor Listrik Uwinfly X6, Mampu Tempuh Hingga 80 Km Dalam Sekali Pengecasan
Motor listrik Charged Rimau menggunakan jenis baterai lithium ion yang memiliki kapasitas 60 V 45 Ah.
Dengan kapasitas baterai tersebut, motor listrik Charged Rimau mampu menempuh jarak dengan jangkauan terjauh mencapai 100 km.
Mengenai top speednya, motor listrik ini dapat melaju kencang dengan kecepatan maksimum mencapai 90 km per jam.
Untuk daya angkut yang dimiliki oleh motor listrik Charged Rimau mampu membawa beban sebesar 230 kg berat bebannya.
Motor listrik Charged Rimau memiliki dimensi panjang 1.975 cm x lebar 720 mm x tinggi 1.132 mm.
Motor listrik Charged Rimau menggunakan jenis pengereman disc brake atau cakram untuk rem depan dan rem belakang.
Charged Rimau menggunakan jenis ban tubeless yang memiliki ukuran 100/80 untuk ban depan dan 110/80 untuk ban belakang.
Untuk bagian penerangan, motor listrik ini menggunakan sistem pencahayaan full LED untuk semua jenis lampunya.