Neymar Cetak Gol di Waktu Perpanjangan, Brasil vs Kroasia 1-0, Tim Vatreni Ubah Gaya Permainan Lebih Menyerang

Sabtu 10-12-2022,00:23 WIB
Editor : Julheri

Di bawah mistar gawang Kroasia tetap bertugas Dominik Livakovic yang mungkin akan bekerja keras malam ini menahan gempuran barisan penyerang Brasil.

Pelatih Brasil Tite menurunkan trio penyerang andalannya, Neymar, Vinicius Junior dan Richarlison. Rapinha akan ikut membantu membongkar pertahanan lawan dari sisi kanan.

Di tengah Casemiro dan Lucas Paqueta akan mendapat tugas penting malam ini, meladeni barisan gelanda Kroasia yang solid dan kreatif.

BACA JUGA:Terungkap Sudah Penyebab Kematian Satu Keluarga di Kalideres, Ini Penjelasam Puslabfor Polri

Tite kembali memasang Eder Militao sebagai bek kanan dan akan berduel langsung dengan winger andalan Vatreni, Perisic.

Tiga bek lainnya tetap dipercayakan kepada Thiago Silva, Marquinhos dan Danilo. Sementara kiper Liverpool, Alisson Becker kembali bertugas di bawah mistar Selecao.

Selecao memenangkan kedua pertandingan Piala Dunia melawan Tim Vatreni, sambil menghindari kekalahan dalam dua pertemuan lainnya (M1, S1).

BACA JUGA:Sungai Meluap, Jembatan Sungai Ayek Deras Empat Lawang Tak Kuat Lagi Ambruk, Bronjong Baru Juga Ikut Roboh

Namun, jika ada sedikit penurunan pada kepercayaan diri Brasil, itu kemungkinan berasal dari rekor buruk mereka baru-baru ini menghadapi wakil Eropa di babak sistem gugur.

Brasil lima kali tersingkir di Piala Dunia setelah edisi 1990 terjadi saat menghadapi wakil UEFA.

Sementara Timnas Kroasia asuhan Zlatko Dalic sekarang tampil di perempat final untuk ketiga kalinya.

Pada dua kesempatan sebelumnya sampai pada fase ini (1998 dan 2018), mereka selalu berhasil lolos ke babak semifinal.

BACA JUGA:Lewat Mekanisme Konstitusi Papua Barat Daya Resmi Menjadi Provinsi ke-38 di Indonesia

Starting XI Kroasia vs Brasil

Kroasia (4-3-3)

Dominik Livakovic; Borna Sosa, Josko Gvardiol, Dejan Lovren, Josip Juranovic; Mateo Kovacic, Marcelo Brozovic, Luka Modric; Ivan Perisic, Andrej Kramaric, Mario Pasalic.

Kategori :