Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A23 5G, Hp Mid Range yang Dibekali Kamera Terbaik
oganilir.co - Samsung Galaxy A23 5G merupakan salah satu smartphone kelas menengah (mid-range) yang sudah rilis pada tahun 2022 lalu.
Ponsel mid range ini menawarkan keunggulan kamera beresolusi tinggi dengan spesifikasi yang mumpuni.
Tak hanya bagus di fotografi, Galaxy A23 5G juga memiliki chipset yang mumpuni untuk penggunaan sehari-hari.
BACA JUGA:Samsung Galaxy M34 5G Hadirkan Kamera dengan OIS dan Layar AMOLED 120 Hz, Ini Harga Terbarunya
Berkat spesifikasi unggulan dari Samsung yang dibawanya, produk ini sukses mencuri perhatian penggemar gadget.
Samsung Galaxy A23 5G ini memiliki tinggi 165,4 milimeter, lebar 76,9 milimeter, ketebalan 8,4 militer dan bobot 197 gram yang dipadu dengan tiga warna yakni, Black, Light Blue, dan Orange.
Smartphone ini mengusung layar panel LCD 6,6 inci. Hanya saja, layar tersebut kini mendukung refresh rate 120 Hz, alih-alih mentok 60 Hz seperti di versi lama.
Semantara itu, resolusinya masih sama, yakni Full HD Plus (2.408 x 1.080 piksel) dan sudah dilapisi kaca pelindung dari Corning Gorilla Glass 5.
BACA JUGA:Harga Samsung Galaxy A35 5G Terbaru Juli 2024, Kualitas Kamera Flagship yang Bikin Tertarik
Samsung Galaxy A23 5G dengan kamera utama 50 MP (f/1.8, PDAF), kamera ultra-wide 5 MP (f/2.2), kamera depth sensor 2 MP (f/2.4) kamera makro 2 MP (f/2.4), serta kamera depan yang memiliki resolusi 8 MP (f/2.2).
Pada aspek hardware, dapur pacu Samsung Galaxy A23 ditenagai Chipset Qualcomm Snapdragon 695. Chip ini memiliki CPU Octa core yang berkecepatan 2.2 GHz. Kemudian bagian sektor grafis dijalankan Adreno 610.
Samsung Galaxy A23 5G mempunyai kapasitas baterai 5000mAh dengan menggunakan fitur fast charging 25 Watt.
Untuk harganya saat ini mulai turun. Harga terbaru Samsung Galaxy A23 5G saat ini turun menjadi Rp2.299.000.