MUSI RAWAS, oganilir.co - Warga Kelurahan Bangun Jaya, Kecamatan BTS Ulu Cecar, Kabupaten Mura, Provinsi Sumsel, menyiapkan bendera 500 meter untuk hut 17 Agustus 2024.
Rencananya bendera merah putih sepanjang 500 meter itu dibentangkan mulai dari pangkal hingga ujung desa.
Pengibaran bendera raksasa di wilayab BTS Ulu Cecar bukan hal yang pertama kali dilakukan. Namun hampir setiap tahun, warga di wilayah Kabupaten Mura, melaksanakan kegiatan tersebut. Tahun sebelumnya dikibarkan di atas jembatan.
Namun kali ini ukuran bendera semakin ditambah. seperti yang ditampilkan warga RT 07, Kelurahan Bangun Jaya menampilkan hal yang unik dalam menyemarakkan hari ulang tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke 79.
BACA JUGA:Pelajar-Pegawai di OKI Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79
Lurah Bangun Jaya, Umi mengungkapkan. bendera merah putih sepanjang 500 meter itu sudah dipasang warga sejak Selasa (13/8). Kegiatan itu memang ditujukan untuk memperingati HUT Kemerdekaan RI ke 79. Selain itu Kelurahan juga menggelar lomba tingkat RT di Kelurahan Bangun Jaya.
"Ada 21 RT yang ikut lomba, diantaranya lomba kebersihan, kreativitas, gerak jalan, dan jalan santai. Jadi warga termotivasi untuk terus kriatif," kata Umi, Rabu 14 Agustus 2024.
Salah satunya seperti kekompakan warga RT 07 dengan membentangkan bendera merah putih 500 meter. Termasuk dengan warga lainnya di RT 8 dengan memasang lampu hias di sepanjang jalan sehingga di malan hari menjadi terang dengan lampu warna warni.
"Intinya kita mengajak masyarakat untuk memeriahkan hut kemerdekaan RI dengan beragam kegiatan yang positif dan membangun kekompakan dan kebersamaan," jelasnya.