SEOUL, oganilir.co - Derbi panas Merah Putih tersaji di babak semifinal Korea Open 2024.
Ya, dua ganda Indonesia yang sebelumnya berpartner akan berjibaku memperebutkan tiket final turnamen BWF Super500 itu.
Mereka adalah Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana akan bertarung dengan mantan partnermya di babak empat besar Korea Open 2024 Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin.
Laga dua wakil Indonesia itu akan dihelat di Mokpo Indoor Stadium, Seoul, Korea Selatan, Sabtu 31 Agustus 2024 pukul 11.00 WIB.
Laga bertajuk derbi Indonesia itu kian menarik lantaran keduanya merupakan pasangan baru yang akan berhadapan dengan partner lama.
Sebelumnya, Leo Rolly Carnando berpasangan dengan Daniel Marthin sedangkan Muhammad Shohibul Fikri bertandem dengan Daniel Marthin.
Saat masih bermain dengan partner lama, mereka sama-sama menorehkan dua kemenangan dari empat laga yang tercipta.
Muhammad Shohibul Fikri sendiri merasa bahwa pertandingan semifinal Korea Open 2024 akan berjalan dengan seru dan sulit.
Pasalnya, kedua ganda putra ini sama-sama saling mengetahui kelebihan dan kekurangan mereka masing-masing dengan riwayat yang ada.
"Bertemu teman sendiri di semifinal pasti akan seru banget dan pasti tidak gampang," kata Fikri, melalui siaran PBSI seperti dilansir BolaSport.com.
"Karena masing-masing sudah tahu kelebihan dan kelemahannya masing-masing pasangan."
"Yang penting fokus pada diri sendiri saja, alhamdulillah yang pasti ada wakil Indonesia di final," tuturnya.
Sementara itu, Daniel Marthin juga menegaskan tekadnya untuk tampil maksimal agar bisa melaju ke final meski hal tersebut takkan mudah didapat.
"Pastinya kami besok juga ingin menang," ucap Daniel Marthin.
"Pasti pertandingan besok itu tidak mudah, karena itu kami harus mempersiapkan dari sekarang."