oganilir.co - Oppo A96 merupakan salah satu ponsel kelas menengah (mid-range) yang sudah dirilis pada tahun 2023 kemarin.
Walaupun sudah setahun lalu, namun OPPO A96 masih sangat layak digunakan dalam jangka panjang karena performa smartphone ini masih oke berkat chipset Snapdragon 680. Bagi Anda yang berminat ingin mengganti smartphone dengan harga cukup oke, Anda bisa melirik hp mid range ini. Berikut ini spesifikasi dan harga terbaru OPPO A96. BACA JUGA:OPPO Find X4 Pro Dibekali Kamera Hasselbald dengan Layar LTPO2 AMOLED, ini Harga Terbarunya BACA JUGA:OPPO A38, Rekomendasi Smartphone Rp1 Jutaan yang Multitasking Dimensi OPPO A96 memiliki tinggi 164.4 milimeter (mm), lebar 75.7 mm dan ketebalan 8.4 mm dengan berat 191 gram. Sudah sertifikasi IP54 tahan debu dan percikan air. Layarnya menggunakan jenis IPS LCD ukuran 6.59 inci, refresh rate 90 Hz dengan resolusi 1080 x 2412 piksel. Tingkat kecerahan hingga 600 nit, touch sampling rate 180 Hz serta gamut warna 96% NTSC. Dapur pacu OPPO A96 ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 680. Chip ini ditemani CPU Octa-core clockspeed 2.4 GHz, untuk sistem grafis dijalankan Adreno 610. Prosesor ini jadi salah satu yang terbaik di kelas menengah. Dengan didukung RAM 8GB serta tambahan 5GB lewat teknologi RAM tambahan. Artinya, pengguna bisa mendapatkan RAM hingga 13GB dari OPPO A96. BACA JUGA:OPPO F11 Pro Harganya Makin Terjangkau, HP Kelas Menengah yang Masih Layak Dilirik! BACA JUGA:OPPO A80 5G Meluncur, ini Spesifikasi dan Harganya Penyimpanan internal dilengkapi dengan 256GB, serta tambahan slot memori microSD hingga 1TB tersedia untuk menambah memorinya. Pada bagian software, sistem pengoperasian OPPO A96 dijalankan Android 11 yang dipoles antarmuka ColorOS 11.1 (saat rilis). Untuk sektor fotografi, OPPO A96 memiliki kamera utama beresolusi 50MP (wide angle) dan 2 MP Depth Camera. Sedangkan untuk kamera depannya beresolusi 16MP (wide angle). Baik kamera depan maupun belakang mampu merekam video hingga 1080p berkecepatan 30 fps. Beberapa fitur kamera utama yang bisa anda dapatkan antara lain adalah AI Natural Retouching, 360° Fill Light untuk menerangi foto dalam kondisi gelap, hingga Neon Portrait yang mampu memberikan efek bokeh di kondisi minim cahaya. BACA JUGA:OPPO Reno7 5G HP Mid Range yang Menggiurkan, Cek Spesifikasi dan Harganya BACA JUGA:Harga OPPO A55 Terjun Bebas! Masih Layak untuk Dibeli? Daya tahan OPPO A96 ditopang baterai kapasitas 5000 mAh dengan fitur fast charging SUPERVOOC 33W. OPPO mengklaim ponsel ini dapat mengisi 50 persen daya baterai hanya dalam waktu 26 menit. Adapun fitur lain yang dimiliki diantaranya, Fingerprint (samping), akselerometer, cahaya, giroskop, proksimitas, kompas, NFC, Jack 3.5mm, Speaker stereo. OPPO A96 memiliki dua warna Starry Black dan Pearl Pink. Harga terbaru OPPO A96 saat ini dibanderol mulai dari Rp2.699.000.OPPO A96, HP Mid Range Jadi Pilihan Bijak untuk Dibeli
Minggu 05-01-2025,22:00 WIB
Reporter : Eni Nurhayati
Editor : Eni Nurhayati
Kategori :
Terkait
Rabu 08-01-2025,13:54 WIB
4 Rekomendasi HP Vivo dengan Kamera Super Jernih, Pecinta Fotografi Wajib Beli!
Rabu 08-01-2025,11:16 WIB
Xiaomi 14 Pro, Smartphone Flagship Killer Terbaik yang Menggiurkan
Selasa 07-01-2025,21:56 WIB
Mumpung OPPO K10 5G Banting Harga, Yuk Buruan Beli!
Selasa 07-01-2025,21:04 WIB
Tecno Spark 10 NFC, Smartphone Entry Level yang Powerfull
Selasa 07-01-2025,19:51 WIB
Vivo T2x, Rekomendasi HP Rp4 Jutaan yang Punya Fast Charging 44 Watt
Terpopuler
Rabu 08-01-2025,06:13 WIB
Carabao Cup - Arsenal Dipermalukan New Castle di Kandang, Kalah 0-2
Rabu 08-01-2025,05:00 WIB
Prakiraan Cuaca Sumsel Hari ini Rabu 8 Januari 2025
Selasa 07-01-2025,21:04 WIB
Tecno Spark 10 NFC, Smartphone Entry Level yang Powerfull
Selasa 07-01-2025,18:05 WIB
Realme 12x Ditenagai Chipset MediaTek Dimensity 6100 Plus dengan Kamera Utama 50 MP, ini Harganya
Rabu 08-01-2025,09:37 WIB
Band Armada dan Ogan Ilir EXPO Warnai HUT ke 21 Tahun
Terkini
Rabu 08-01-2025,15:52 WIB
8 Tips Mudah Mengatasi Bibir Kering dan Pecah-Pecah
Rabu 08-01-2025,14:50 WIB
Malaysia Open 2025 - Tertinggal 5-12, Ginting Pulangkan Wakil Taiwan di Babak Pertama
Rabu 08-01-2025,13:54 WIB
4 Rekomendasi HP Vivo dengan Kamera Super Jernih, Pecinta Fotografi Wajib Beli!
Rabu 08-01-2025,13:04 WIB
Usai Bertemu Jaksa Agung, Ketua KPK Temui Kapolri
Rabu 08-01-2025,13:00 WIB