oganilir.co – OPPO A79 5G merupakan salah satu smartphone kelas menengah (Mid-Range) yang diboyong ke Indonesia pada Februari 2024 kemarin.
Ponsel kelas menengah ini menawarkan performa yang tangguh dibalut desain tekstur reflektif mewah, membuat pengguna akan merasa nyaman. Pada bagian punggung, modul kamera OPPO A79 5G terinspirasi dari jam tangan mekanis. Panel dekoratif oval dengan tekstur reflektif menambahkan nuansa mewah. OPPO A79 5G hadir dengan kualitas kamera yang sangat baik dalam hal perangkat keras, algoritma, dan fitur perangkat lunak. BACA JUGA:OPPO F9 Ditenagai Mediatek Helio P60, Harganya Gak Buat Kantong Bolong BACA JUGA:OPPO Find N2 Flip, Rekomendasi HP Flagship dengan Segudang Kecanggihan Dimensi OPPO A79 5G memiliki tinggi 165.6 mm, lebar 76 mm dan ketebalan 8 mm dengan berat 193 gram. OPPO A79 5G memiliki sertifikasi ketahanan IP54 yang membuatnya tahan debu dan percikan air. Tak hanya itu, OPPO A79 5G memiliki lubang kecil di tengah atas layar, serta modul kamera yang kini berbentuk persegi. OPPO A79 5G tampil dengan layar 6,72 inci, resolusi Full HD Plus, kecerahan 680 nits dan kerapatan piksel 391 ppi. Rasio layar ke bodi 89,6 persen. BACA JUGA:OPPO A18: Rekomendasi HP Rp1 Jutaan yang Multitasking BACA JUGA:OPPO A3x: Rekomendasi Smartphone Rp1 Jutaan yang Powerful! Layarnya lebih luas dibanding pendahulunya, sebesar 6,56 inci. Layar Oppo A79 5G memiliki lubang di tengah atas guna menampung kamera depan ponsel. Pada sektor fotografi, OPPO A79 memiliki resolusi kamera belakang kamera utama 50 MP (f/1.8), didukung sensor Samsung ISOCELL JN1 dan kamera portrait 2 MP (f/2.4). Punggung ponsel ini dilengkapi dengan modul kamera persegi, menampung dua kamera belakang serta lampu flash LED. Adapun kamera depan yang dibenamkan di lubang layar, memiliki resolusi 8 MP. Baik kamera depan maupun belakang Oppo A79 5G mampu merekam video hingga 1080p berkecepatan 30fps. Bagian hardware, OPPO A78 5G ditenagai chipset MediaTek Dimensity 6020 yang dirancang menggunakan fabrikasi 7 nanometer (nm) dan dibekali dengan prosesor (CPU) delapan inti (octa-core), yaitu dua Cortex-A76 dengan clock 2,2 GHz dan enam Cortex-A55 dengan clock 2,0 GHz. BACA JUGA:OPPO F27 Pro, Smartphone Tahan Banting dengan Harga Rp5 Jutaan BACA JUGA:OPPO A97 5G Banting Harga Jadi Segini, Yakin Belum Mau Ganti Smartphone? Chip ini dipadukan dengan RAM 8 GB memori internal (storage) 128 GB. Sistem pengoperasian dijalankan Android 13 yang dipoles antarmuka ColorOS 13.1. Untuk daya tahan, OPPO A79 5G ditopang baterai berkapasitas 5000 mAh, pengisian daya cepat 33W type C. OPPO mengklaim untuk pengisian 0 hingga 51 persen hanya membutuhkan waktu 30 menit. Adapun fitur lain yang dimiliki OPPO A79 5G ialah, Fingerprint (menyatu dengan tombol power), akselerometer, cahaya, proksimitas, giroskop, kompas, Jack 3.5mm, Speaker stereo. BACA JUGA:OPPO Find X7 Diluncurkan Awal Tahun Depan, Simak Spesifikasinya BACA JUGA:Bocoran OPPO Reno 13, Bakal Bawa Chipset MediaTek Dimensity 8350 OPPO A79 5G memiliki warna ungu dan hitam. Warna ungu ponsel ini mengadopsi desain "Glowing Feather" yang memberikan efek serupa dengan kilauan berlian. Sementara itu, varian Hitam Misteri menawarkan gaya klasik. Untuk harganya saat ini OPPO A79 5G saat ini dibanderol Rp3.7 Juta.OPPO A79 5G: Smartphone Kelas Menengah yang Masih Jadi Favorit Anak Muda
Kamis 30-01-2025,15:08 WIB
Reporter : Eni Nurhayati
Editor : Eni Nurhayati
Kategori :
Terkait
Sabtu 24-01-2026,22:00 WIB
Suzuki US125T : Skutik Retro yang Cocok untuk Kalangan Anak Muda
Sabtu 24-01-2026,21:00 WIB
Xiaomi 17 Ultra : Disupport Lensa Telefoto 200 MP dengan Baterai 6.800 mAh
Sabtu 24-01-2026,20:00 WIB
Honor Pad X9a : Dibekali Chipset Snapdragon 685 dan Stylus Honor Pencil
Sabtu 24-01-2026,19:00 WIB
Nubia V70 : Disupport Layar IPS LCD dengan Refresh Rate 120Hz
Sabtu 24-01-2026,18:00 WIB
Vivo V25e : Pilihan HP Rp2 Jutaan yang Dibekali Penyimpanan Dapat Ditambah Sampai 1TB
Terpopuler
Sabtu 24-01-2026,20:00 WIB
Honor Pad X9a : Dibekali Chipset Snapdragon 685 dan Stylus Honor Pencil
Sabtu 24-01-2026,18:00 WIB
Vivo V25e : Pilihan HP Rp2 Jutaan yang Dibekali Penyimpanan Dapat Ditambah Sampai 1TB
Sabtu 24-01-2026,19:00 WIB
Nubia V70 : Disupport Layar IPS LCD dengan Refresh Rate 120Hz
Sabtu 24-01-2026,14:33 WIB
Isra Miraj Momentum Introspeksi Diri
Sabtu 24-01-2026,17:00 WIB
Realme C85 Pro : Tawarkan Baterai Besar 7.000 mAh dengan Fast Charging 45 Watt
Terkini
Minggu 25-01-2026,10:00 WIB
Begini Cara Menghilangkan Noda Bekas pada Cangkir Kopi dan Teh
Minggu 25-01-2026,09:23 WIB
Danrem 044/Gapo Terima Kunjungan Silaturahmi Wakil Kepala Wilayah Bank Mandiri Sumsel
Minggu 25-01-2026,09:20 WIB
Sebelum Meninggal, Lula Lahfah Sempat Menjalani Kolonoskopi, ini Menurut Dokter
Minggu 25-01-2026,09:06 WIB
ORADO Sumsel Resmi Dilantik, Danrem 044/Gapo Dorong Domino Jadi Olahraga Prestasi
Minggu 25-01-2026,08:51 WIB