OGANILIR.CO-PT Arwana Citramulia TBK melalui Kodam II Sriwijaya menyerahkan bantuan keramik secara simbolis kepada Pondok Pesantren Al-Ittifaqiah Indralaya, berlangsung di Aula PT Arwana , Senin 10 April 2023.
Penyerahan bantuan sebanyak 1600 m2 keramik tersebut, dilakukan Senior Manager PT Arwana Felix Hibono mewakili PT Arwana Citramulia Tbk, yang diterima oleh Aster Kasdam Kol Kav Zubaedi, S.Sos. MM mewakili Pangdam II Sriwijaya. Kemudian dilanjutkan penyerahannya kepada Mudir Ponpes Al-Ittifaqiah Kh Mudrik Qori melalui Wakil Mudir Ari Alhadi, M.Pd. Acara dihadiri Asisten 1 Pemkab Ogan Ilir Dicky Syailenda SSos mewakili Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar, Kapendam Kolonel Rohiat, juga dari Korem Kasiter Kol Arm Kusdi Yuli Suhandra, Pasibinwanwil Siter Mayor Inf Ignatius Djoko Triadhi, Pasi Komsos Siter Rem 044/ Gapo Mayor Inf Khoirul Ansori. Camat Indralaya Selatan Saadah dan 5 orang Perwakilan santriwan penghafal Al-Quran. BACA JUGA:Gubernur Sumsel Didampingi Bupati Ogan Ilir Lakukan Ground Breaking Pabrik PT Arwana Plant IV-C Senior Manager PT Arwana Felix Hibono mengatakan, PT Arwana akan terus memberikan bantuan kepada masyarakat, khususnya kebutuhan sarana pendidikan dan sarana ibadah lainnya. “Untuk Pondok Pesantren Al-Ittifaqiah, kita berikan bantuan dari program CSR perusahaan kita sebanyak 1600 m2 keramik,’’kata Felix. Semoga bantuan yang diberikan ini, dapat dimanfaatkan untuk proses pendidikan di Pondok Pesantren Al-Ittifaqiah,’’Tidak hanya Pondok Pesantren Al-Ittifaqiah, kami juga memberikan bantuan tempat-tempat sarana ibadah lainnya,’’ujarnya. Aster Kasdam Kol Kav Zubaedi, S.Sos. MM mengatakan, realisasi bantuan yang diserahkan kepada Ponpes Al-Ittifaqiah Indralaya ini, merupakan proposal yang diajukan sebelumnya kepada Kodam II Sriwijaya. “Kodam II Sriwijaya sifatnya memfasilitasi saja melalui profosal yang telah disampaikan oleh Ponpes Al-Ittifaqiah, lalu kita dilakukan penyerahan bantuan dari PT Arwana kepada Ponpes Al-Ittuifaqiah, bantuan yang diberikan ini bukan hanya untuk sarana pendidikan saja, melainkan juga untuk sarana ibadah,’’kata Kol Kav Zubaedi. Sementara Asisten I Pemkab Ogan Ilir Dicky Syailendra mengucapkan terima kasih atas bantuan keramik yang diberikan PT Arwana, semoga bantuan lainnya akan terus berlanjut. Sebab menurut Dicky Syailenda, di Ogan Ilir bukan hanya Ponpes Al-Ittifaqiah saja, banyak Ponpes lainnya, yang tentu membutuhkan bantuan, sehingga bantuannya bisa dilakukan secara merata .(sid)PT Arwana-Kodam II Srwijaya, Berikan Bantuan Keramik Ke Ponpes Al-Ittifaqiah
Selasa 11-04-2023,14:47 WIB
Editor : Sardinan
Kategori :
Terkait
Selasa 12-11-2024,10:15 WIB
PLN IP UBP Keramasan UP Indralaya Kembali Berikan Sumbangsih untuk Lingkungan
Sabtu 02-11-2024,16:06 WIB
Pertamina EP Ramba Field Lakukan MWT dan Berikan Bantuan Pembangunan Masjid
Sabtu 02-11-2024,08:16 WIB
Kapolres Ogan Ilir Kunjungi Ponpes Darul Iman, Ajak Ulama Laksanakan Cooling Sistem
Minggu 27-10-2024,09:28 WIB
Kapolres Ogan Ilir Hadiri Haul Akbar Ponpes Syafa'tut Thulab
Minggu 20-10-2024,16:03 WIB
Polres Ogan Ilir Gelar Baksos HUT ke 72 HKGB
Terpopuler
Selasa 26-11-2024,19:32 WIB
H-1 Logistik Pilkada di Kota Prabumulih Mulai Didistribusikan
Rabu 27-11-2024,04:00 WIB
Prakiraan Cuaca Sumsel Hari ini Rabu 27 November 2024
Selasa 26-11-2024,18:40 WIB
5 Skill yang Bisa Diasah di Rumah, Anak Muda Wajib Baca!
Selasa 26-11-2024,21:00 WIB
Redmi A3, Tawarkan Desain Premium dengan Harga yang Terjangkau
Selasa 26-11-2024,21:30 WIB
4 Jenis Keladi, Tanaman Hias dengan Perawatan Mudah
Terkini
Rabu 27-11-2024,11:44 WIB
Gerimis tak Surutkan Semangat Pj Gubernur Tinjau Pencoblosan di TPS 01 Sekayu
Rabu 27-11-2024,10:48 WIB
Sambil Menggendong Buah Hati, Panca dan Istrinya Nyoblos di TPS 004 Indralaya Indah
Rabu 27-11-2024,10:04 WIB
Presiden Prabowo Mencoblos di TPS 08 Bojong Koneng Bogor, Terdaftar Nomor 414 di DPT
Rabu 27-11-2024,07:53 WIB
Libur Pilkada, Pasar Tradisional di Palembang Sepi
Rabu 27-11-2024,05:34 WIB