Suzuki NEX II : Tampilan Stylish, Mesin Bertenaga dengan Harga Terjangkau

Sabtu 04-10-2025,15:22 WIB
Reporter : Eni Nurhayati
Editor : Eni Nurhayati

oganilir.co – Bagi Anda yang sedang mencari motor irit, ringan, dan tetap terlihat modern, Suzuki NEX II bisa jadi pilihan. 

Dengan desain maskulin minimalis, mesin bertenaga, dan sistem bahan bakar injeksi, Suzuki NEX II ini cocok banget buat pemakaian harian.

Bahkan secara perrformanya Suzuki NEX II hadir dengan mesin 113 cc dan transmisi CVT yang menawarkan kenyamanan berkendara maksimal. 

Didukung sistem pembakaran Fuel Injection dan bobot hanya 93 kg, motor ini dirancang untuk mobilitas lincah dan hemat energi.

BACA JUGA:Suzuki Addres Terbaru Hadir di PRJ 2025, ini Spesifikasi dan Harganya

BACA JUGA:Suzuki US125T Meluncur, Skutik Retro dengan Harga Terjangkau

Spesifikasi Motor Suzuki NEX II

Suzuki nex II menampilkan bodi yang time less dan simpe sekaligus variasi warna gelap menjadikan sisi maskulin dan minimalis khas modern.

Bukan hanya itu, motor Suzuki NEX II memberikan sisi elegan dari segi dimensi yakni memiliki panjang 1890 mm, lebar 675 mm, dan tinggi 1045 mm beserta bobot maksimal 93 kg.

Motor Suzuki NEX II memiliki jenis mesin Single Cylinder, 4-Stroke, 2 Valves, SOHC, Air Cooled Engine. Jenis mesin tersebut memberikan tenaga maksimal 9.2 hp dan kapasitas 113 cc.

Dengan jumlah langkah 4-strok dan jumlah silinder 1 memberikan sisi kualitas mesin yang baik bersama dengan akselerasi performa mesin yang optimal torsi maksimum 8.7 Nm, RPM Torsi Maksimum 9000 RPM, dan RPM Tenaga Maksimum 10500 RPM.

BACA JUGA:Suzuki Fronx 2025 Meluncur, Desain Sytlish dan Teknologi Canggih

BACA JUGA:Suzuki Burgman 125 Puncaki Pasar Skutik di Indonesia

Begitu pulan dengan kapasitas tangka bahan bakar 3.6 Liter yang pas buat anda mengendara sejauh puluhan kilometer dengan energi mesin yang tangguh.

Motor Suzuki NEX II memberikan sistem pembakaran yang CDI dengan bahan bakar Fuel Injeksi dan opsi start engkol dan elektrik memberikan kesempatan bagi anda mengendara secara mantap, optimal dan bahan bakar petrol sistem berkendara semakin halus.

Kategori :