SMPN 1 Indralaya Juara Umum LOGASANDHA 2023 Pramuka Tingkat Provinsi Sumsel

Sabtu 03-06-2023,07:53 WIB
Reporter : Sardinan
Editor : Sardinan

SMPN 1 Indralaya Juara Umum LOGASANDHA 2023 Pramuka Tingkat Provinsi Sumsel 

OGANILIR.CO- Prestasi kembali diraih oleh lembaga Pendidikan SMPN 1 Indralaya Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan.

Kali ini dinobatkan sebagai juara Umum pada lomba Pandega Sandi Yudha (LOGASANDHA) Gudep Palembang 03-135 dan Palembang 03-136 Universitas Sriwijaya (Unsri) tingkat Provinsi Sumsel.

 Kegiatan yang diikuti peserta penggalang seluruh Kabupaten-Kota se Sumatera Selatan, berlansung sejak 27 Mei 2023 hingga 2 Mei 2023 , dipusatkan di Lapangan Upacara, Pelataran Kantor Pusat Administrasi Unsri kampus Indralaya.

BACA JUGA:Bupati Ogan Ilir Lepas Sebanyak 247 Siswa SMPN 1 Indralaya, Melanjutkan Pendidikan Berikutnya

Perlombaan Logasandha ini dalam rangka menyemarakkan dan memperingati berdirinya Gerakan Pramuka Universitas Sriwijaya, 2 Mei 1984 (HUT ke-39)


peserta siswa SMPN 1 Indralaya--

Dengan menggelar berbagai kegiatan, seperti  Workshop Nasional, Lomba Baris-Berbaris (LBB), Pioneering, MTQ, dan Semaphore Dance.

Hasilnya, peserta utusan SMPN 1 Indralaya sebagai jawaranya mengalahkan peserta dari Kabupaten dan Kota di Sumsel.

BACA JUGA:Viral, Sampai Mahfud MD pun Melaporkan Siswa Berseragam Pramuka yang dengan Tega Tendang Nenek-nenek di Jalan

“Alhamdulillah, peserta dari siswa kami SMPN 1 Indralaya Kabupaten Ogan Ilir, berhasil menyandang predikat sebagai Juara Umum pada lomba Logasandha yang digelar oleh Unsri , diikuti oleh utusan Kabupaten dan Kota di Sumsel,’’kata Kepala Sekolah (Kepsek ) SMPN 1 Indralaya  Dra Herlina MSi

Menurut Herlina, keberhasil yang diraih siswanya, tidak terlepas dari perjuangan para anak didiknya yang mempunyai kedisiplinan yang tinggi, kreatifitas yang hebat, dan tekad serta kemampuan yang kuat .

“Hasilnya  sangat luar biasa, dengan ketekunannya bisa mengharumkan nama  SMPN 1 Indralaya , saya memberikan apresiasi kepada anak didik saya termasuk pihak penyelenggara,’’kata Herlina.

BACA JUGA:Alhamdulillah, Fikri/Bagas Susul Minions ke Semifinal Thailand Open 2023

Adapun raihan perlombaan yang diperoleh sehingga SMPN 1 Indralaya dinobatkan sebagai juara umum,  yakni juara 1 LTKBB putra, juara 1 Pioneering Putra, juara 2 Rangking 1 Putra, juara 2 MTQ Putra, juara 1 Pioneering Putri, juara 2 Dance Semaphore Putra-putri, juara 1 Rangking 1 Putri dan juara 3 MTQ Putri.

Kategori :