oganilir.co - Piala Afrika 2025 telah memasuki babak 16 besar setelah seluruh pertandingan di fase grup dituntaskan. Lima tim terakhir berhasil memastikan tiket ke 16 besar. Berikut daftar lengkapnya!
Matchday pamungkas Grup E Piala Afrika menghadirkan duel Sudan vs Burkina Faso. Pertandingan digelar di Stadion Mohammed V, Casablanca, Rabu (31/12/2025) dini hari WIB.
Burkina Faso unggul 1-0 di babak pertama via gol Lassina Traore. The Stallions menggandakan keunggulan pada paruh kedua lewat gol Arsene Kouassi, sekaligus memastikan kemenangan 2-0 atas Sudan.
Menang atas Sudan, memastikan Burkina Faso finis sebagai runner-up Grup E dengan 6 poin. Georgi Minoungou cs mendampingi pemuncak klasemen Aljazair yang melaju dengan poin sempurna (9 poin).
BACA JUGA:Pantai Gading-Kamerun Susah Payah Menang di Grup F Piala Afrika 2025
Hasil ini memastikan Pantai Gading keluar sebagai juara Grup F dengan 7 poin, unggul produktivitas gol atas Kamerun (7 poin). Mozambik mengumpulkan 3 poin dan ikut melaju via jalur peringkat ketiga terbaik.
Burkina Faso, Sudan, Pantai Gading, Kamerun, dan Mozambik jadi lima tim terakhir yang lolos ke 16 besar Piala Afrika 2025. 11 negara yang sudah lebih dulu melaju yakni Maroko, Mali, Mesir, Afrika Selatan, Nigeria, Tunisia, Tanzania, Senegal, Republik Demokratik Kongo, Benin, dan Aljazair.
16 besar Piala Afrika 2025 menghadirkan beberapa pertandingan menarik seperti Afrika Selatan vs Kamerun, Pantai Gading vs Burkina Faso, serta Aljazair vs Kongo. Fase gugur dimulai pada Sabtu (3/1) hingga Selasa (6/1).
16 Besar Piala Afrika 2025:
Mali vs Tunisia
Senegal vs Sudan
Mesir vs Benin
BACA JUGA:Luar Biasa, Pemesanan Tiket Piala Dunia 2026 Pecahkan Rekor, ini Jumlahnya
Pantai Gading vs Burkina Faso
Afrika Selatan vs Kamerun
Maroko vs Tanzania