Luar Biasa, Penggiat Table Top Palembang Borong Medali Fornas Jabar VII 2023
KABUPATEN BANDUNG - Tidak sia-sia seleksi yang dilakukan KORMI Palembang terhadap penggiat Table Top atau gaplek yang akan diturunkan untuk mewakili kota tersebut di ajang Festival Olahraga Rekreasi Masyarakat Nasional (Fornas) VII Jabar Bandung 2023.
Dua tim Inorga Serikat Olahraga Table Top Indonesia (SORTI) alias gaplek Palembang berhasil meraih medali emas dan perunggu di Fornas Jabar 2023.
Dalam pertandingan yang dihelat di Gedung Korpri Pemkab Bandung, Nurdin cs berhasil menunjukkan kelasnya. Mereka berhasil menjinakkan penggiat gaplek dari dari seluruh provinsi di Indonesia. Inorga SORTI baru dimulai pada 7-8 Juli 2023.
Pasangan Nurdin/Yarman turun di nomor ganda, berhasil meraih 1 Emas. Sedangkan Muhammad Adisto dan Nanang yang turun di partai berpasangan berhasil meraih perak. Penggiat Andisto yang turun di kelas Individu bergengsi meraih perunggu. Total Inorga SORTI KORMI Palembang berhasil meraih 1 emas, 1 perak, dan 1 perunggu.
BACA JUGA:2 Penggiat KORMI Ogan Ilir Raih Perak dan Perunggu di Fornas VII Jabar 2023, Inorganya
Inorga Table Top di bawah naungan SORTI ini memperkuat tim Sumsel.
Gatot Afrianto, pendamping Inorga Table Top Kota Palembang mengakui, Tim Table Top yang memperkuat Sumsel dalam Fornas VII 2023 di Jawa Barat merupakan salah satu dari tim terkuat dari provinsi lain.
Zulfikar Muharrami, ketua KORMI Palembang mengapresiasi prestasi yang diraih kontingen inorga SORTI Sumsel asal KORMI Palembang yang berhasil meraih tiga medali di Fornas Jabar VII 2023.