Ketua Dewan Kesenian Ogan Ilir (DKOI) Drs Khairul Kaswan mengaku bangga dan terharu dengan kegigihan dan semangat Yani Yadin hingga namanya saat ini sudah menasional.
BACA JUGA:Ogan Ilir Ambil Bagian Festival Sriwijaya XXXI Tahun 2023
Semoga launching lagu Curhat yang merupakan single perdana Yani Yadin akan diterima masyarakat dan membooming.
“Kita juga berharap nantinya akan lahir Yani Yadin yang lainnya khususnya dikalangan milenial untuk bisa tampil dan mengangkat nama Kabupaten Ogan Ilir dikancah tingkat Nasional,’’harapnya .
Yani Yadin berfoto bersama dengan Wabup H Ardani--
Lagu “Curhat” Mengkisahkan ?
Dalam keterangan Yani Yadin menyebutkan lagu “Curhat” ini mengkisahkan pasangan suami istri agar tetap setia, dan wanita jangan percaya dengan janji-janji pria yang sudah beristri.
Yani Yadin juga mengulas sedikit mengenai perjalanannya hingga lagu Curhat dilaunching hari ini. “ Lagu Curhat tidak muncul secara tiba-tiba, namun ada prosesnya, yakni saat perkenalan saya dengan Bang Armadi raga, pencipta lagu Lailai Canggung yang dilantunkan penyanyi Iyeth Bustami , dalam proses perkenalan akhirnya Armadi Raga sengaja menciptakan lagu single untuk saya, bahkan Armadi Raga sempat mempertanyakan, kemana saja selama ini Yani Yadin,’’Cerita singkat Yani Yadin.
Bahkan untuk proses rekaman Yani Yadin tidak mengalami kesulitan, justru sangat mudah, yang semestinya waktunya bisa sampai 8 jam, namun bisa dituntaskan hanya satu jam.
“Begitu juga proses video klip juga tidak mengalami kesulitan dengan mengambil lokasi Pantai Sarinah dan lokasi TMII,’’tuturnya.
Sementara dalam launching tersebut banyak ucapan disampaikan oleh kalangan artis dangdut papan atas , seperti Hj Elvi Sukaesih, Rita Sugiarto, H Heri Irama, Irvan Mansyur,Anisa bahar, Endang Kurnai dan artis lainnya.
Hadir pada acara Launching Single Perdana Yani Yadin “Curhat” yang dipandu MC Novia CS, yakni Istri Wabup H Ardani yakni Hj Faizah Ardani, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Dicky Syailendra, Staf Ahli Bidang SDM dr Hj Siska Susanti, Dai Pais, Ketua DWP Kabupaten Ogan Ilir Hj Rosmalinda Muhsin Keluarga Besar Yani Yadin dan undangan lainnya (Sid)