Di Ogan Ilir, Disabilitas Tuna Netra Datang Ke TPS
Pak Suhaimi dipapah oleh putrinya ke TPS 04 untuk menyalurkan hak suaranya , karena mengalami kebutaan--
Di Ogan Ilir, Tuna Netra Datang Ke TPS
OGANILIR.CO-Meski KPU Ogan Ilir telah menyiapan kertas surat suara bagi penyandang disabilitas , yakni surat suara berhuruf braile, sebagai salah satu akses kemudahan untuk menyalurkan hak suaranya bagi penyandang tunanetra.
Namun sepertinya surat suara berhuruf braile ini , tidak digunakan oleh pemilih yang satu ini , yakni Pak Suhaimi yang mengalami kebutaan pada kedua matanya .
Pensiunan Polri ini harus dipapah oleh putrinya untuk menyalurkan hak suaranya di TPS 04 di Jalan Guru-Guru Kelurahan Indralaya Raya Kecamatan Indralaya Kabupaten Ogan Ilir .
BACA JUGA:Di Ogan Ilir, Nenek Fauziah Nyoblos Menggunakan Kursi Roda
Di dalam bilik suara, Pak Suami tetap ditemani putrinya untuk memilih Capres, Caleg DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten da Kota.
Ketua KPU Ogan Ilir Masjidah mengatakan, pihaknya tetap menyiapkan surat suara huruf braile,’’Sudah kita siapkan semuanya surat suara huruf braile untuk para tunanetra, ‘’kata Masjidah.
BACA JUGA:Hari Pencoblosan, Pasar Indralaya Ogan Ilir Lengang
Sementara pantauan media ini, rata-rata peserta pemilih yang berada di bilik suara, memakan waktu sekitar 5 menit untuk membuka dan mencoblos 5 surat suara yang diberikan petugas PPS, akibatnya tingkat daya tunggu pemilih yang sudah menyerahkan surat undangan ke PPS cukup lama untuk giliran pemanggilan (**)
Sumber: