Ini Jadwal Semifinal Swiss Open 2024, 2 Laga Derbi Tersaji di Nomor Ganda

Ini Jadwal Semifinal Swiss Open 2024, 2 Laga Derbi Tersaji di Nomor Ganda

Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto.--

Ini Jadwal Semifinal Swiss Open 2024, 2 Laga Derbi Tersaji di Nomor Ganda 

BASEL, oganilir.co - Indonesia menempatkan enam wakilnya di babak semifinal Swiss Open 2024 yang akan dihelat hari ini Sabtu 23 Maret 2024 di St Jacoobshalle, Basel, Swiss. 

Mereka terdiri dari Gregoria Mariska Tunjung, Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. Lalu ada Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto.

Namun, empat dari enam wakil Merah  Putih di semifinal turnamen BWF Super300 itu harus bertarung dengan rekan sesama. Tepatnya Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti akan bertarung dengan ganda putri Indonesia lainnya, yakni Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto.

BACA JUGA:6 Wakil Indonesia Tembus Semifinal Swiss Open 2024, BakRi vs The Babies Berebut Tiket Final

Sedangkan ganda putra lainnya juga harus menjalani laga derbi. Yakni Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri yang akan melawan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.  

Kemudian Indonesia masih memiliki satu wakil dari ganda putra, yaitu Sabar Karyaman/Moch Reza Fahlevi Isfahani yang akan melawan duet dari Inggris, Ben Lane/Sean Vendy. Laga nanti akan menjadi pertemuan kedua pasangan, dimana pada pertemuan pertama, Lane/Vendy sukses mengalahkan Sabar/Reza.

Satu tunggal putri andalan Indonesia Gregoria Mariska Tunjung akan menantang wakil Jepang Nozomi Okuhara. Sebagai unggulan kedua di Swiss Open 2024, Gregoria memang dijagokan menang atas Okuhara.

Hanya saja, rekor pertemuan keduanya justru memperlihatkan Okuhara lebih superior ketimbang Jorji, -panggilan Gregoria Mariska Tunjung-. Dari total tujuh pertemuan yang sudah terjadi antara Gregoria vs Okuhara, tunggal putri Indonesia tersebut cuma bisa merasakan dua kemenangan saja.

BACA JUGA:Hasil Babak 16 Besar Swiss Open 2024, 3 Ganda Putra Indonesia tak Terbendung

Terakhir kali Gregoria bertemu Okuhara terjadi di perempatfinal Indonesia Masters 2024. Bermain di hadapan pendukung sendiri, kala itu Gregoria justru kalah dengan skor 20-22 dan 11-21.

Laga semifinal yang disiarkan secara live di iNews hari ini pukul 18.00 WIB. Yuk, dukung pendekar bulutangkis Indonesia berburu tiket final Swiss Open 2024. 

Berikut Jadwal Siaran Langsung Semifinal Swiss Open 2024:

Match 1: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto

Sumber: