Wabup H Ardani dan Sekda H Muhsin Tinjau Warga Kebanjiran
Sekda H Muhsin terjun kelokasi banjir di Muara Kuang --
Wabup H Ardani dan Sekda H Muhsin Tinjau Warga Kebanjiran
OGANILIR.CO- Baik Wakil Bupati (Wabup) H Ardani dan Sekretaris Daerah(Sekda) Ogan Ilir melakukan peninjauan kelokasi warga kebanjiran di wilayah Kecamatan Muara Kuang.
Kedua pejabat tersebut secara bergantian untuk memantau kondisi warga yang mengalami kebanjiran, agar mereka bisa tetap beraktifitas
Seperti dilakukan Sekda Ogan Ilir H. Muhsin Abdullah didampingi Ka BPBD, Kadin Kes. Kadin LH , Kadin PUPR , Camat Muara Kuang , meninjau lokasi banjir di beberapa desa di Kecamatan Muara Kuang, seperti Desa Kuang Anyar, Rantau Sialang, Srimenanti, Munggu.
BACA JUGA:Gunakan Perahu Bantuan Sembako Korban Banjir di OKU dari Kapolda Sumsel
Sekda H Muhsin Abdullah, memerintahkan agar pihak BPBD , Dinsos dan terkait lainnya agar mendata sesuai dengan tupoksinya masing-masing dan segera eksen mengambil langkah-langkah untuk membantu dan meringankan korban bencana banjir , seperti membuat posko, menyiapkan dapur memobilisasi peralatan-peralatan untuk menampung pengungsian , menyiapkan tim Medis, dan lainnya.
“Semoga saja banjir cepat berlalu dan tidak terlalu menimbulkan dampak yang merugikan masyarakat ‘’kata Sekda H Muhsin Abdullah.
Usai Sekda H Muhsin Abdullah meninjau lokasi banjir pada hari berikutnya giliran Wabup H. Ardani meninjau langsung desa dalam Kecamatan Muara Kuang yang terkena dampak banjir.
BACA JUGA:Kapolda Sumsel Kirim Bantuan Sembako Korban Banjir di OKU
Kedatangan Wabup H. Ardani ke lokasi terdampak banjir, jumat sore, selain ingin melihat dari dekat warga yang terdampak banjir juga menyerahkan bantuan sembako dan selimut dari dinas sosial kabupaten Ogan Ilir kepada masyarakat yang terdampak banjir.
Berdasarkan data sedikitnya 495 Rumah warga di empat desa dalam Kecamatan Muara Kuang , diantaranya Desa Kuang Anyar, Sri Menanti, Rantau Sialang dan Munggu dalam Kecamatan Muara Kuang Kabupaten Ogan Ilir mengalami kebanjiran.
Banjir yang melanda kecamatan Muara Kuang ini, merupakan banjir kiriman atau terdampak dari meluapnya sungai Ogan yang mengakibatkan banjir di Kabupaten tetangga yaitu Kabupaten OKU.
BACA JUGA:Jumlah Korban Meninggal Akibat Banjir Luapan Muratara Bertambah
Dikarenakan keempat desa dalam Kecamatan Muara Kuang tersebut merupakan daerah perbatasan antara Kabupaten Ogan Ilir dan Kabupaten OKU.(Sid)
Sumber: