Wabup H Ardani Lakukan Peletakan Batu Pertama Rumah Layak Huni

Wabup H Ardani Lakukan Peletakan Batu Pertama Rumah Layak Huni

Peletakan Batu Pertama Rumah Layak Huni Oleh Wabup Ogan Ilir --

Wabup H Ardani Lakukan Peletakan Batu Pertama Rumah Layak Huni

OGANILIR.CO-Wakil Bupati (Wabup) Ogan Ilir H. Ardani SH, MH., didampingi oleh Staf Ahli Bupati dan Kepala Perangkat Daerah meletakan batu ertama rumah layak huni.

Selain itu Wabup H Ardani melakukan pemasangan atap floor lantai rumah Tahfizh Hamalatul Qur’an, berlangsung di Kelurahan Timbangan Kecamatan Indralaya Utara Kabupaten Ogan Ilir, Kamis 16 Mei 2024.

Kegiatan peletakan batu pertama rumah layak huni dan pemasangan atap floor merupakan kerjasama antara Polres Ogan Ilir dengan Baznas Ogan Ilir.

BACA JUGA:Wabup H Ardani Serahkan Rumah Layak Huni Untuk Nike Ardila

Wabup H. Ardani menyampaikan, atas nama Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dan berkomitmen penuh untuk pembangunan rumah layak huni yang didedikasikan kepada keluarga yang benar-benar membutuhkan.

"Terkhususnya diucapkan terima kasih kepada Polres Ogan Ilir dan BAZNAS Ogan Ilir yang telah bekerjasama untuk pembangunan rumah layak huni ini"katanya 

Wabup H. Ardani bersama Wakapolres Ogan Ilir Kompol Hermansyah dan Ketua BAZNAS Ogan Ilir Drs. H. Sidharta melakukan secara langsung peletakan batu pertama rumah layak huni kepada keluarga Bapak Surtono dan Ibu Trimina, di Kelurahan Timbangan Kecamatan Indralaya Utara.

BACA JUGA:Petenis Meja Pelatnas U-15 Jajal PTM Andalan 88 Semarang

Wabup H. Ardani bersama Wakapolres Ogan Ilir Kompol Hermansyah dan Ketua BAZNAS Ogan Ilir Drs. H. Sidharta melanjutkan kegiatan ke Rumah Tahfizh Hamalatul Qur'an.

Wakapolres Ogan Ilir Kompol Hermansyah mengatakan, peletakan batu pertama rumah layak huni merupakan rangkaian menyambut Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024, Polres Ogan Ilir melakukan kegiatan bedah rumah salah seorang warga tidak mampu.

Wakapolres Kompol Hermansyah mengungkapkan, acara peletakan batu pertama bedah rumah kali ini didasari atas Undang-Undang Nomor 02 Tahun 2002.

BACA JUGA:Warga Lahat Edarkan Sabu di Muratara

Yaitu, tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia, dan merupakan rangkaian pelaksanaan kegiatan menyambut Hari Bhayangkara ke-78 Tahun 2024.

Sumber: