Bupati Ogan Ilir Buka Bimtek Kepala Sekolah SD-SMP di Malang Jatim
Bimtek SD-SMP Ogan Ilir di Malang Jawa Timur--
Bupati Ogan Ilir Buka Bimtek Kepala Sekolah SD-SMP di Malang Jatim
OGANILIR.CO-Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar membuka kegiatan bimbingan teknis (Bimtek) peningkatan manajemen mutu kepala sekolah, mulai jenjang pendidikan SD dan SMP se-Kabupaten Ogan Ilir.
Pelaksanaan Bimtek sendiri berlangsung Auditorium Sahanaya Resort Kabupaten Malang Provinsi Jawa Timur (Jatim) Rabu, 29 Mei 2024.
Acara Bimtek tersebut juga dihadiri Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Ogan Ilir, Sayadi, SSos MSi. Anggota DPRD Kabupaten Ogan Ilir terpilih, Pimpinan Bank Sumsel Babel Cabang Indralaya serta para Peserta Bimbingan Teknis SD - SMP Kabupaten Ogan Ilir.
BACA JUGA:Tempuh Pendidikan 3 Bulan, 2 Pilot Pesawat Tempur TNI AU Kembali ke Markas
Kegiatan ini adalah untuk memperkuat Kompetensi Kepala Sekolah dalam hal Manajerial, Supervisi, Kewirausahaan, Kepemimpinan, Penguatan Karakter, Pengembangan Diri, Sikap dan Keterampilan.
Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar, menyampaikan bahwa pembangunan sektor pendidikan merupakan kunci strategis dalam perwujudan pembangunan sumber daya manusia dan keberhasilan pembangunan sektor pendidikan di Kabupaten OganIilir .
“Kita berharap putra dan putri serta anak kita harus menjadi ganerasi masa depan Ogan Ilir yang berdaya saing, bermartabat dan sejahtera,’’katanya.
BACA JUGA:85 Kepala Sekolah di Ogan Ilir Ikuti Bimtek Pemanfaatan Rapor Pendidikan
Bupati Panca Wijaya Akbar juga menambahkan sebagai pemimpin utama di lingkungan sekolah, Kepala Sekolah bertanggung jawab dalam menciptakan dan memelihara lingkungan belajar yang berkualitas khususnya SD - SMP di Kabupaten Ogan Ilir. Serta kepada seluruh Kepala Sekolah untuk memberikan bimbingan yang baik kepada guru-gurunya di sekolah masing-masing.
"Bimtek ini hendaknya dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya, sehingga saudara memiliki kemampuan, meningkatkan kinerja serta tingkatkan disiplin kerja, dan galakkan inovasi, terobosan-terobosan demi kemajuan dunia Pendidikan Kabupaten Ogan Ilir." Harapnya (**)
Sumber: