Selama 10 Hari, HPN PWI Sumsel Siap Di Gelar di Museum SMB 2.

Selama 10 Hari, HPN PWI Sumsel Siap Di Gelar di Museum SMB 2.

lokasi penyelenggaraan HPN PWI Sumsel --

HPN PWI Sumsel Siap Di Gelar di Museum SMB 2.

OGANILIR.CO-PALEMBANG-Pelaksanaan Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2024 Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumsel  yang akan berlangsung 1-10 Juni 2024  di pusatkan di Museum Sultan Mahmud Badaruddin II (SMB) II Palembang, siap digelar.

Kesiapan ini setelah panitia pelaksana HPN tahun 2024, PWI  Sumsel melakukan peninjauan menyeluruh terhadap kesiapan pelaksanaan acara trersebut .

Seperti pengecekan fasilitas, sistem keamanan, dan persiapan teknis lainnya guna memastikan acara berjalan lancar dan sukses. 

BACA JUGA:PWI Riau Tuan Rumah HPN 2025, Bakal Melibatkan Peserta Milenial.

Ketua Panpel Sarono P Sasmito didampingi sekretaris M Rofei Husin menyatakan optimis dengan kesiapan yang telah dilakukan beberapa hari ini , dan  mengapresiasi kerja keras seluruh tim, serta mengajak seluruh anggota PWI dan masyarakat Sumsel untuk turut serta  berpartisipasi  merayakan momentum penting ini.

Menurut Sarono, panitia telah menyusun rencana secara komprehensif yang meliputi semua aspek pelaksanaan acara HPN di Museum SMB 2. Mulai dari pengaturan ruang, sistem parkir, keamanan, hingga aksesibilitas untuk peserta.

“Selain itu, panitia juga telah merencanakan serangkaian acara yang menarik dan informatif untuk memeriahkan peringatan HPN di Sumsel. Dengan pendekatan yang komprehensif ini, diharapkan acara tersebut dapat berjalan dengan lancar dan memberikan pengalaman yang berkesan bagi semua yang hadir,’’terang Sarono.

BACA JUGA:Secara Aklamasi, Pimpinan KR Sumsel Terpilih Sebagai Ketua PWI OKI Periode 2024-2027

Di bawah pimpinan Kurnaidi sebagai Ketua PWI Sumsel,  peringatan HPN yang akan berlangsung sepuluh hari dan diisi berbagai kegiatan baik bernuansa pers maupun kegiatan sosial. 

Seperti Ekspo PWI berupa kuliner yang dijajakan oleh pelaku UMKM, Wahana Permainan Anak-anak, Rakerda PWI Kabupaten/Kota se-Sumsel,  Bimtek Bako Humas, Donor Darah, Lomba Azan, Anjangsana ke panti asuhan, Konten Kreatif, Pentas Ikan Hias, Lomba Dangdut, Senam Sehat, Lomba Mancing, Fokus Diskusi Grup (FGD) Tentang Sejarah Sumsel, Penghargaan sebagai Sahabat PWI kepada para Bupati dan Walikota dan pejabat OPD,  serta OPD  Sekolah Jurnalis Indonesia (SJI). 

Rencananya acara HPN ini  akan dibuka secara resmi oleh Pj Gubernur Sumsel, Dr. Agus Fatoni, MSi. Diharapkan hadir juga bupati dan walikota se-Sumsel.

BACA JUGA:2 Calon Kandidat Ketua PWI OKI Priode 2024- 2027 Antusias Ikuti Proses Pengambilan Nomor Urut

Sarono P Sasmito menambahkan, kegiatan HPN dimaksudkan untuk mensosialisasikan fungsi dan peran pers era kekinian dan yang akan datang. Sebab fungsi dan peran pers tak tergantikan meski adanya medsos saat ini. Dengan dilaksanakan Bimtek Bako Humas diharapkan membekali para pelaku kehumasan agar dapat melakukan wawancara, menulis berita hingga hal-hal berkaitan cara menghadapi wartawan di lapangan sehingga menghasilkan pemberitaan yang berkualitas. 

Sumber: