Anak Anggota DPRD Banyuasin Tewas, Usai Alami Lakalantas

Anak Anggota DPRD Banyuasin Tewas, Usai Alami Lakalantas

Foto ist--

Anak Anggota DPRD Banyuasin Tewas, Usai Alami Lakalantas

BANYUASIN, oganilir.co -  Ahmad Wafa Abbasy (16) warga Desa Sungai Rengit Kecamatan Talang Kelapa Banyuasin meninggal dunia usai mengalami kecelakaan di Jalan Lintas Timur, Palembang Betung tepatnya di depan SMK PP Sembawa, Desa Lalang Sembawa, Kecamatan Sembawa, Banyuasin, Minggu 23 Juni 2024 sekitar pukul 11.00 WIB.

Sepeda motor Kawasaki warna hijau dengan Nopol BG 5378 AAU infonya mengalami laka sehingga korban mengalami luka cukup parah sehingga meninggal dunia di tempat kejadian perkara.

Tapi belum diketahui apakah ditabrak atau alami laka tunggal, namun bagian sepeda motor hanya rusak dibagian depan saja.

Berdasarkan informasi, korban yang baru saja libur sekolah tersebut main ke rumah temannya di Sembawa, menggunakan sepeda motor kesayangannya, Sabtu (22/6).

BACA JUGA:Kecelakaan Kerja di PT OKI Pulp and Papers Mills, ini Kata Kapolres OKI

Kemudian korban menginap, dan pada Minggu siang pulang ke rumah karena berjanji akan mengantar ibunya ke pengajian di Kenten, Kecamatan Talang Kelapa, Banyuasin.

Saat dalam perjalanan pulang, korban mengalami kecelakaan sehingga meninggal dunia."Baru saja pulang usai menginap,"kata Rasyid teman korban. Ia sendiri mengetahui kejadian temannya mengalami kecelakaan usai dari media sosial."Almarhum merupakan anak dari anggota DPRD Banyuasin Samsul Rizal,"tukasnya.

Temannya itu sendiri menimba ilmu di Daarul Quran At Tibyan Islamy di Kelurahan Mariana, Kecamatan Banyuasin I."Naik kelas 12,"imbuhnya.

Darul Qutni anggota DPRD Banyuasin ketika dikonfirmasi membenarkan kalau yang meninggal akibat laka itu merupakan anak dari anggota DPRD Banyuasin Samsul Rizal."Iya, ini kami lagi dirumah duka,"ujarnya.

Kapolres Banyuasin AKBP Ferly Rosa Putra Sik melalui Kasat Lantas AKP Bambang Wihoyo membenarkan adanya kejadian itu. Tapi untuk kronologis, ia belum dapat laporan dari Kanit laka."Belum dapat laporan,"ujarnya.

Sumber: