Motor Listrik Bajaj Chetak, Dibekali Fitur Canggih dan Jarak Tempuhnya Memuaskan

Motor Listrik Bajaj Chetak, Dibekali Fitur Canggih dan Jarak Tempuhnya Memuaskan

Motor Listrik Bajaj Chetak --

Motor Listrik Bajaj Chetak, Dibekali Fitur Canggih dan Jarak Tempuhnya Memuaskan

oganilir.co - Bajaj Auto merupakan pabrikan Asal india yang telah resmi merilis produksi motor listrik terbarunya, yakni bernama Chetak.

Motor listrik Chetak dibekali spek jarak tempuh yang bisa digunakan untuk mobilitas harian hingga perjalanan jauh.

Motor listrik Chetak memiliki desain yang sporty trendi dan futuristik, sekilas mirip dengan motor Vespa.

Motor listrik ini dirancang memiliki fungsionalitas dan dilengkapi serangkaian fitur canggih.

BACA JUGA:Mirip Vespa Matik, Harga Motor Listrik Uwinfly T3 Pro Dibawah Rp 10 Juta

Seperti Hill Hold Mode, yang dapat memastikan kepercayaan diri dan kontrol di tanjakan, serta mode mundur untuk manuver yang mudah. 

Pada bagian instrument cluster, terdapat layar TFT 5 inci yang menawarkan navigasi belokan demi belokan, pengatur musik, manajemen panggilan, dan tema tampilan yang dapat disesuaikan. 

Berdasarkan spesifikasi di atas kertas, Chetak mengusung baterai 3,2 kWh yang sanggup menempuh jarak 127 Km, sekaligus sanggup mencapai kecepatan puncak 73 Kpj.

BACA JUGA:Motor Listrik Kuangyu K3 Harga Murah, Tampilan Modis dan Bikin Pengendara Makin Percaya Diri

Berbeda dari kebanyakan motor listrik murah, bodi Chetak menggunakan logam yang kokoh dan dibuat dari bahan premium. 

Selain itu, terdapat standar IP67 untuk ketahanan air. Chetak Premium tersedia dalam warna-warna cerah seperti Indigo Blue, Brooklyn Black, dan Hazelnut.

Sedangkan Chetak Urbane terdiri dari warna Coarse Grey, Cyber White, Brooklyn Black, dan Indigo Metallic Blue.

BACA JUGA:Ini Harga Motor Listrik Uwinfly X6, Mampu Tempuh Hingga 80 Km Dalam Sekali Pengecasan

Sumber: