Turnamen Tenis Meja oganilir.co Cup se-Sumsel: Tunggal Umum Putra Semifinal, KU 15 Perempat Final

Turnamen Tenis Meja oganilir.co Cup se-Sumsel: Tunggal Umum Putra Semifinal, KU 15 Perempat Final

Turnamen tenis meja oganilir.co Cup se-Sumsel hari pertama di markas PTM Perkutut Palembang. foto: dendi romi/oganilir.co--

PALEMBANG, oganilir.co - Hari pertama turnamen tenis meja oganilir.co Cup se-Sumsel yang digelar di markas PTM Perkutut 24-25 Agustus 2024 telah memasuki babak perempat final dan semifinal. Nomor kelompok umur (KU) 15 putra dan KU 15 putri telah memasuki babak perempat final. Sedangkan nomor tunggal umum putra malah telah masuk ke babak semifinal.

Babak perempat final KU 15 putra dan KU 15 putri serta semifinal tunggal umum putra akan digelar besok Ahad 25 Agustus 2024 bersamaan dengan ganda 90 tahun plus. 

Ketua panitia pelaksana turnamen tenis meja oganilir.co Cup se-Sumsel, Dendi Romi menuturkan bahwa turnamen yang mempertandingkan empat nomor tersebut diikuti oleh 135 petenis meja se-Sumsel. Rinciannya 21 KU 15 putri, 18 KU 15 putri, 48 tunggal umum, dan 48 ganda 90 tahun plus.

"Babak perempat final KU 15 putra dan KU 15 putri, serta semifinal tunggal umum putra akan kita gelar besok bersamaan dengan ganda 90 tahun plus," kata Dendi.

BACA JUGA:Ratusan Peserta Ikuti Turnamen Tenis Meja oganilir.co Cup 2024

Di nomor tunggal putra umum, petenis meja yang lolos ke semifinal terdiri dari Deddy Suprianto (Pitstop Table Tennis Center Palembang), M Haryadi ( PTM Rama Palembang), Muhammad Nauval (PTM Perkutut Palembang), dan Avicena Minang (Muba).

"Dedddy akan bertemu Nauval, sedangkan Avicena Minang akan menantang Haryadi. Semifinal yang sangat menarik," ujar Dendi. 

Nomor ganda 90 tahun plus, tambah Dendi, akan dimulai pada pukul 10.00 WIB setelah mempertandingkan babak perempat final KU 15 putra dan KU 15 putri serta semifinal tunggal umum putra. Final akan dilaksanakan serentak pada pukul 15.00.

"Penghobi tenis meja di Palembang dan Sumsel bisa menyaksikan partai final tersebut. Gratis," ajaknya. 

 

Sumber: