Si Kembar Rasyid-Risyad Kuliah Pada Fakultas yang Sama, Wisuda pun Bareng di ITS

Mahasiswa kembar Muhammad Rasyid Ibenzani dan Muhammad Risyad Ibenzani saat wisuda di Departemen Komputer ITS Surabaya, Ahad 13 April 2025. Foto: ITS--
SURABAYA, oganilir.co - Lahir kembar dan menjalani sekolah atau kuliah beda fakultas, itu hal biasa. Namun bagi mahasiswa kembar Muhammad Rasyid Ibenzani dan Muhammad Risyad Ibenzani yang kuliah di Departemen Teknik Komputer Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), bisa dilakoni.
Menariknya, mahasiswa kembar ini menamatkan studi dan wisudanya bareng di ITS Surabaya. Keduanya mengikuti prosesi Wisuda ke-131 ITS pada hari kedua di Grha Sepuluh Nopember ITS, Ahad (13/4/2025).
Si kembar Rasyid dan Risyad tersebut masuk dan lulus kuliah bersama di ITS dalam waktu 4,5 tahun. Perkuliahan di departemen hingga kelas yang sama telah dijalani keduanya sebagai kembar identik.
"Seringkali orang-orang jadi salah membedakan kita juga," kata Risyad yang lahir setelah Rasyid, dikutip dari situs resmi ITS, Selasa (15/4/2025).
BACA JUGA:Bayi Lahir Kembar Tiga di Prabumulih Meninggal Satu
Kekompakan keduanya tidak usah diragukan. Putra kembar dari pasangan Ibenzani dan Inayatul Wahyuni ini pun telah tercermin dalam kehidupan selama perkuliahan. Si kembar asal Tangerang tersebut mengaku sering berada dalam satu kelompok hingga belajar bersama. Dukungan emosional dan mental pun tak lupa saling diberikan kakak dan adik ini dalam menuntut ilmu.
Namun untuk menempuh pendidikan di departemen yang sama rupanya bukanlah hal yang direncanakan sebelumnya. Keduanya sempat memilih beberapa pilihan yang berbeda, tetapi akhirnya tetap ditakdirkan diterima bersama di Departemen Teknik Komputer ITS.
"Dari awal saya memang milih departemen ini. Berbeda sama kakakku yang ada beberapa pilihan lain," ungkap Risyad.
Meski begitu, rupanya masa kecil keduanya memang telah banyak membentuk mereka untuk mencintai bidang ilmu yang berkaitan dengan perangkat keras dan lunak itu. Gim dan komputer adalah teman bagi keduanya kala itu.
BACA JUGA:Bayi Kembar Tiga Lahir Pada HUT Kemerdekaan RI ke-78 di Prabumulih
"Karena kita kadang dibatasin sama gim. Jadi suka mengotak-atik komputer untuk cari tahu," tutur Rasyid.
Bukan hanya gim dan komputer, kembar beda 15 menit tersebut rupanya juga memiliki hobi menggambar. Ketika kegemaran tersebut pun mengarahkan keduanya pada berbagai hal yang mendukung minatnya. Mulai dari mengikuti aktivitas Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) ITS Foreign Language Society (IFLS) dalam menggambar hing
Foreign Language Society (IFLS) dalam menggambar hingga kegiatan magang dan tugas yang mengarah pada hal tersebut.
Tak hanya itu, keduanya juga memiliki topik tugas akhir (TA) yang masih selaras, yakni mengenai pembuatan aplikasi yang memudahkan pengguna dalam mempelajari dan mengoperasikan sistem multi-robot. "Perbedaannya saya lebih kepada bentuk dunia asli dengan robot, sedangkan Risyad yang lebih kepada lingkungan simulasinya yang dibuat," jelas sang kakak.
Sumber: