Jokowi Resmikan Jalan Tol Bengkulu –Taba Penanjung

Jokowi Resmikan Jalan Tol Bengkulu –Taba Penanjung

Presiden Jokowi Resmikan Jalan Tol Bengkulu-Taba Penanjung (Foto istimewa)--

Jokowi Resmikan Jalan Tol Bengkulu –Taba Penanjung 

OGANILIR.CO- Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo  meresmikan secara langsung jalan Tol Bengkulu Taba Penanjung  Garapan PT Hutama Karya.

Peresmian berlangsung Kamis  20 Juli 2023 di Gerbang Tol Bengkulu, ditandai dengan  pemukulan alat musik Bengkulu “Raja Dol” dan dilanjutkan penandatanganan prasasti oleh Presiden Jokowi.

Jalan Tol Pertama di Bumi Raffelsia ini memiliki panjang  16,7 km menghabiskan anggaran Rp 4,8 triliun, Jalan Tol ini  merupakan bagian dari ruas Bengkulu ke Lubuk Linggau.

BACA JUGA:Jalan Tol Bengkulu – Taba Penanjung Ditutup Sementara

Presiden Jokowi  didampingi oleh Ibu Negara Iriana Jokowi, hadir para meteri, seperti Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Gubernur Provinsi Bengkulu Rohidin Mersyah, Direktur Utama Hutama Karya Budi Harto, dan sejumlah pejabat terkait lainnya.

Jokowi mengatakan Jalan Tol Bengkulu – Taba Penanjung ini akan menunjang mobilitas logistik, mobilitas orang, dan akan memunculkan titik – titik pertumbuhan ekonomi baru.

“Alhamdulillah, pada pagi hari ini Jalan Tol Ruas Bengkulu – Taba Penanjung akan beroperasi dengan total panjang yang telah selesai adalah 16,7 km menghabiskan anggaran Rp 4,8 triliun, ini merupakan bagian dari ruas Bengkulu ke Lubuk Linggau. Kita harapkan dengan selesainya jalan tol ini akan ruas

BACA JUGA:Penyebab Pengguna Jalan Tol Bayar Tarif Mahal, ini Cara Menghindarinya

akan mempercepat pertumbuhan ekonomi, mobilitas orang dan barang, dan kita harapkan ini bisa mensejahterakan masyarakat kita, karena daya saing Bengkulu pasti akan meningkat lebih baik. Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim. Pada pagi hari ini saya resmikan Jalan Tol Bengkulu – Taba Penanjung di Kota Bengkulu,” ujar Jokowi.

“Pembangunan ruas tol di Bengkulu merupakan bentuk dukungan pemerintah dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi di Pulau Sumatra. Hal tersebut dilakukan agar akses jalur darat semakin mudah dan terjangkau,’’kata Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir dalam kunjungannya di Bengkulu, dikutip dari laman antaranews.com pada Selasa (24/1) lalu.

“Sementara itu, perekonomian masyarakat khususnya di Provinsi Bengkulu telah membaik dan hal tersebut menunjukkan bahwa pembangunan antara Pulau Jawa dan Pulau Sumatra sudah seimbang,” lanjut  Erick.

BACA JUGA:77.085 Kendaraan yang Melintas di Jalan Tol Indralaya-Prabumulih Selama 15 Hari Difungsikan

Jalan Tol Bengkulu – Taba Penanjung merupakan bagian dari feeder jaringan JTTS sepanjang ±98 km yang terbagi dalam 2 tahap. Untuk tahap 1 Bengkulu – Taba Penanjung dengan total panjang 16,7 km dan telah beroperasi sejak akhir tahun 2022, dan tahap 2 Lubuk Linggau – Taba Penanjung (80 km) yang masuk dalam tahap IV pembangunan JTTS sesuai Perpres No. 131 Tahun 2022.

Sumber: