Timnas Indonesia Menang Lagi atas Curacao, 2-1 di Pertemuan Kedua

Timnas Indonesia Menang Lagi atas Curacao, 2-1 di Pertemuan Kedua

Timnas Indonesia kembali menang atas Curacao di pertemuan kedua kalinya di stadion Pakansari. foto: @pssi/oganilir.co--

BOGOR, OGANILIR.CO - Timnas Indonesia kembali meraih kemenangan atas Curacao di pertemuan kedua laga persahabatan di Stadion Pakansari, Cibinong, Selasa (27/9) malam. Garuda menang 2-1 setelah membungkam Curacao 3-2 di perjumpaan pertama yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.

Timnas Indonesia mencetak gol cepat ketika laga berjalan tiga menit. Adalah Dimas Drajad yang mencatatkan nama sebagai pencetak gol.

Gol lahir berawal dari sepakan percobaan Witan Sulaeman dari luar kotak. Bola diblok kiper Curacao Tyrick Jeremy Bodak, sebelum disambar Dimas Drajad dan masuk ke gawang.

Curacao mencoba membalas, termasuk menit ketujuh namun gagal. Sedangkan backheel Saddil Ramdani memaksimalkan umpan Yakob Sayuri tak berhasil menit kesembilan.

BACA JUGA:Sedih Menyaksikan Anak Sulung Bersaksi Ditelantarkan Ayah yang Oknum Perwira Polisi di Polres Lubuklinggau

Curacao melakukan percobaan lagi lewat umpan silang, namun gagal menit ke-24. Adapun bola sepakan percobaan Rolieny Nonato menyamping menit ke-30.

Tak ada gol lagi tercipta di sisa babak pertama. Indonesia unggul 1-0 sebelum turun minum.

Skor menjadi 1-1 semenit babak kedua berjalan. Pemain pengganti Jeremy Cornelis Antonisse yang menerima umpan terobosan di dalam kotak melepaskan sepakan dan berujung gol.

Sementara itu, bola tendangan Rachmat Irianto menit ke-53 belum menemui sasaran. Semenit kemudian, Marselino Ferdinan dimasukkan untuk menggantikan Ricky Kambuaya.

BACA JUGA:Penampakan Penampungan BBM Diduga Ilegal yang Meledak dan Terbakar di Indralaya Tadi Malam

Sedangkan bola tembakan Saddil Ramdani setelah mengecoh satu pemain Curacao tak menghasilkan gol menit 58. Bola tembakan Saddil ke arah gawang ditepis dan keluar.

Indonesia bermain dengan jumlah pemain lebih banyak menyusul kartu kuning kedua untuk Juninho Bacuna menit ke-80.

Skuat Garuda unggul berkat gol Dendy Sulistyawan pada menit ke-87. Dendy yang masuk sebagai pemain pengganti menit ke-66 muncul di depan gawang dan memaksimalkan umpan Witan Sulaeman di dalam kotak.

Skor 2-1 untuk keunggulan Timnas Indonesia tidak berubah hingga peluit berbunyi.

Sumber: