Pemilik SPBU Padat Karya Prabumulih Komitmen Bangun Lokasi Usaha Pedagang

Pemilik SPBU Padat Karya Prabumulih Komitmen Bangun Lokasi Usaha Pedagang

H Ridho Yahya. Foto: dian SEG--

Pemilik SPBU Padat Karya Prabumulih Komitmen Bangun Lokasi Usaha Pedagang

PRABUMULIH, oganilir.co - Jalan Padat Karya, Kelurahan Gunung Ijul, Kecamatan Prabumulih Timur, Kota Prabumulih, Sumsel yang baru berdiri SPBU akan menjadi kawasan ekonomi.

 

Sebab, pemilik SPBU akan menyediakan pasar modern untuk menampung pedagang dan UMKM di kawasan Padat Karya. Terlebih, saat ini banyak pedagang yang menggelar lapak di atas trotoar di sepanjang Jalan Padat Karya.

 

"Harapan kita dibangunkan pasar tradisional yang tertata sehingga masyarakat dan UMKM bisa berjualan di sana, jangan sampai habis jabatan kita dibongkar," kata Wali Kota Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM.

 

Menanggapi itu, Pemilik SPBU Padat Karya, Ferdinan Poppyco mengaku tengah merancang untuk membangun lokasi UMKM di samping area SPBU. "Tentu kita selaku mitra pemerintah akan turut membantu mendukung program pemerintah," ujar Ferdinan. 

BACA JUGA:Guru SMPN 5 Prabumulih Sempat Ikut Upacara, Melahirkan 18 Agustus 2023

 

Nantinya, keberadaan pasar modern tersebut untuk menampung pedagang maupun UMKM yang ada di sekitar SPBU. "Ada sekitar 200 pedagang yang bisa ditampung. Namun untuk pembangunan masih akan kita rancang terlebih dahulu," tukasnya. 

Sumber: