Serie A 2023: Jelang Duel Panas Lawan Juventus, Skuad AC Milan Pincang

Serie A 2023: Jelang Duel Panas Lawan Juventus, Skuad AC Milan Pincang

Skuad AC Milan di Serie A 2023/2024.--

Serie A 2023: Jelang Duel Panas Lawan Juventus, Skuad AC Milan Pincang

MLAN, oganilir.co - AC Milan akan menghadapi Juventus pada laga lanjutan Serie A, Senin 23 Oktober 2023 dini hari WIB di Stadion San Siro, Milan. Namun badai cedera melanda beberapa pemain Mila. Duel dipastikan akan berlangsung sengit karena kedua tim saat ini berstatus sebagai raksasa di Italia. 

AC Milan dan Juventus saat ini bersaing di papan atas Liga Italia. Milan berada di urutan teratas dengan 21 poin unggul empat poin angka dari Juventus di posisi ketiga yang meraih 17 poin.

Menjelang benrok, AC Milan dengan tak dalam kondisi terbaik. Beberapa pemain mereka masih berkutat dengan cedera. Kondisi makin tidak menguntungkan karena ada beberapa pemain harus absen akibat larangan bermain.

Mike Maignan dan Theo Hernandez dipastikan takkan berlaga karena mendapat hukuman larangan bermain. Sementara, Rade Krunic, Pierre Kalulu, Ruben Loftus-Cheek, serta Marco Sportiello kondisinya diragukan bisa fit saat melawan Juventus.

BACA JUGA:Serie A 2023/2024: Genoa Permalukan AS Roma

Krunic, Kalulu, dan Loftus-Cheek absen dalam beberapa laga terakhir Milan. Masih ada harapan bagi Rossoneri karena Krunic dan Kalulu dikabarkan sudah berlatih bersama rekan-rekan.

Meski demikian belum ada kepastiaan apakah keduanya sudah benar-benar fit untuk turun sejak menit awal saat menghadapi Si Nyonya Tua. Sedangkan, Loftus-Cheek masih berlatih terpisah dengan skuad Il Diavolo. Besar kemungkinan dirinya absen saat melawan Juventus.

Sementara, Sportiello baru saja mengalami cedera. Ia diperkirakan harus menepi 10 hari.

Sportiello harusnya berkesempatan tampil di laga kontra Juventus karena Maignan absen. Namun dengan Sportiello cedera, Milan kini harus mempersiapkan kiper ketiganya Antonio Mirante untuk berlaga melawan Bianconeri.

BACA JUGA:Serie A 2023/2024: AS Roma Bantai Empoli 7-0

Mirante saat ini telah berusia 40 tahun. Ia juga belum pernah bermain di pertandingan resmi dalam dua tahun terakhir.

 

Sumber: