Viral! Gegara Sering Begadang Pasien Alami Pendarahan Otak

Viral! Gegara Sering Begadang Pasien Alami Pendarahan Otak

Foto: Tangkap layar video viral --

Viral! Gegara Sering Begadang Pasien Alami Pendarahan Otak

oganilir.co - Viral di media sosial seorang pasien mengalami pendarahan otak dikarenakan sering begadang.

Gaya hidup, deadline pekerjaan, tugas kuliah, sampai dengan urusan bermain games seringkali menyebabkan seseorang begadang atau tidak tidur hingga larut malam. 

Hal ini sering terjadi di kalangan anak muda. Sedangkan, umumnya waktu tidur yang normal 7 sampai dengan 9 jam. 

BACA JUGA:Viral di Media Sosial, Kualitas Jalan Tebing Tinggi SP9 Lebih Rapuh Dari Pada Kayu Lapuk

Begadang membuat daya tahan tubuh lemah, konsentrasi menurun, dan juga berdampak pada daya ingat seseorang. 

Kini sudah terbukti bahwa begadang tidak baik untuk kesehatan bahkan bisa mengakibatkan hipertensi sampai dengan pendarahan otak yang serius.

Seseorang bisa dikatakan menderita hipertensi apablila tekanan darah di atas 140/90, dan dianggap parah jika tekanan di atas 180/120.

Hal ini terlihat dari seorang pasien yang mengalami pendarahan otak akibat kurangnya istirahat yang dideritanya.

BACA JUGA:Viral! Oknum Dishub Prabumulih Diduga Lakukan Pungli, ini Kata Kadishub

Dalam sebuah postingan di media sosial Tiktok dari akun Zona Mahasiswa @hanyafotoulang memperlihatkan sebuah foto ST Scan ronsen otak yang mengkhawatirkan. 

Dokter menyatakan bahwa sebelumnya pasien memang ada riwayat hipertensi, kemudian pasien sering begadang dan tidak menjaga pola makannya. Ditambah pasien sering mengkonsumsi gorengan dan kopi.

Menurut hasil CT Scan dia mengalami pendarahan otak yang mengharuskannya melakukan operasi Kraniotomi untuk menyedot darah di otaknya tersebut. Apabila dibiarkan, pendarahan tersebut dapat menghimpit organ-organ lain dan berakibat fatal.

Sumber: