Ini Perbandingan Harga dan Performa Yamaha Nmax 160 dengan Honda PCX 160, Lebih Canggih Mana?
Nmax dan Pcx--
Ini Perbandingan Harga dan Performa Yamaha Nmax 160 dengan Honda PCX 160, Lebih Canggih Mana?
oganilir.co - Saat ini, jenis motor matic atau skutik semakin bertambah ragamnya. Salah satu yang menonjol adalah big skutik atau skutik bongsor yang semakin banyak diminati. Di Indonesia, dua nama big skutik yang populer adalah Yamaha All New NMAX dan Honda PCX 160. Harga motor tersebut juga cukup terjangkau dan cocok untuk pecinta skutik di Indonesia. Update Harga Yamaha Nmax menjadi informasi tepat untuk anda yang sedang mencari informasi mengenai motor ini.
Kedua motor ini menawarkan aura kemewahan melalui desain bodi yang elegan dan tenaga yang impresif. Untuk mengetahui lebih lanjutnya, mari simak pembahasan berikut ini mengenai perbandingan kedua motor tersebut.
Perbandingan Performa Mesin Nmax dan PCX
Mulai dari Yamaha All New NMAX, motor ini dibekali mesin berkapasitas 155,09 cc dengan teknologi SOHC 4-klep dan VVA, serta dilengkapi dengan sistem pendingin cairan. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 15,15 dk dan torsi sebesar 13,9 Nm. Di sisi lain, Honda menghadirkan Honda PCX 160 dengan mesin berkapasitas 156,9 cc, juga menggunakan teknologi SOHC 4-klep, dan memiliki pendingin cairan. Dari segi performa mesin, PCX 160 ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 15,82 dk dengan torsi mencapai 14,7 Nm. Meskipun secara angka Honda PCX 160 unggul, Yamaha All New NMAX memiliki keunggulan tersendiri dalam hal fitur.
BACA JUGA:New Yamaha Nmax 160 Bakal Gemparkan Pasar Motor Matik Indonesia
Yamaha All New NMAX memiliki fitur Y-Connect yang memungkinkan pengguna untuk menyinkronisasi informasi dari motor dengan smartphone mereka. Fitur ini sangat bermanfaat dengan beragam informasi seperti pengingat jadwal servis rutin, konsumsi bahan bakar, kondisi oli dan tegangan aki. Selain itu, pencatatan lokasi parkir terakhir, hingga notifikasi jika terjadi kerusakan pada motor juga dapat dilihat secara langsung melalui fitur Y-Connect.
Sedangkan Honda PCX juga memiliki tampilan yang elegan sehingga lebih berkesan premium. Motor ini juga sudah menggunakan lampu berjenis LED dan juga sudah dilengkapi ban tubeless. Menariknya, USB slot juga terdapat pada motor ini untuk mengisi daya handphone dan sudah dilengkapi dengan penerangan full LED di semua komponen. Mempermanis tampilannya, skutik ini juga dibekali DRL (daytime running light).
Perbandingan Update Harga Yamaha Nmax dan PCX Oktober 2023
Kini, mari kita lihat perbandingan harga keduanya di awal April 2023:
BACA JUGA:Komunitas Motor PCX Nusantara Brother Club Deklarasi Anti Kekerasan dan Tawuran
Yamaha All New NMAX Standard: Rp 31.615.000
Yamaha All New NMAX Connected: Rp 32.875.000
Yamaha All New NMAX Connected ABS: Rp 35.750.000
Honda PCX 160 CBS: Rp 32.670.000
BACA JUGA:Motor Listrik Honda SC e Bakal Mengaspal di Akhir Tahun 2023
Honda PCX 160 ABS: Rp 35.610.000
Jadi, dalam Update Harga Yamaha Nmax, All New NMAX Standard adalah yang termurah di antara mereka. Bagi Anda yang mengutamakan fitur dan performa mesin, pilihan antara Yamaha All New NMAX dan Honda PCX 160 akan bergantung pada preferensi pribadi Anda.
Sumber: