Honor 90 Resmi Rilis, Layar AMOLED dengan Kamera Utama 200 MP, Cek Harga dan Spesifikasinya

Honor 90 Resmi Rilis, Layar AMOLED dengan Kamera Utama 200 MP, Cek Harga dan Spesifikasinya

Honor 90--

Honor 90 Resmi Rilis, Layar AMOLED dengan Kamera Utama 200 MP, Cek Harga dan Spesifikasinya

oganilir.co - Honor 90 hadir sebagai ponsel terbaru yang liris pada tahun 2023. Ponsel pintar ini menawarkan sejumlah fitur yang menarik dengan harga kompetitif.

Smartphone ini menjadi salah satu perangkat yang layak diperhatikan oleh para penggemar teknologi.

Dengan dimensi 161.9 x 74.1 x 7.8 mm 6.37 x 2.92 x 0.31 inci) dan berat 183 gram (6.46 ons), Honor 90 memiliki bentuk yang ramping dan nyaman digenggam. 

Honor 90 mengusung layar AMOLED 6.7 inci dengan resolusi 1200 x 2664 piksel, smartphone ini memberikan tampilan yang jernih dengan tingkat kecerahan 1600 nits yang mencapai puncaknya, memastikan pengalaman visual yang memukau.

BACA JUGA:Harga Terbaru Xiaomi 12 Pro 5G, Kamera Sensor Sony 50 MP Tripel Pro Grade dan MediaTek Dimensity 1080

Smartphone ini ditenagai oleh sistem operasi Android 13, MagicOS 7.1, dan chipset Qualcomm Snapdragon 7 Gen 1 Accelerated Edition (4 nm). 

Dapur pacunya didukung oleh prosesor Octa-core, terdiri dari 1x2.5 GHz Cortex-A710, 3x2.36 GHz Cortex-A710, dan 4x1.8 GHz Cortex-A510. 

Sedangkan untuk urusan grafis, Honor 90 mengandalkan GPU Adreno 644, yang memungkinkan pengguna menikmati pengalaman bermain game yang lancar.

Honor 90 juga menyediakan opsi memori yang besar, dengan pilihan internal 256GB RAM 12GB, 256GB RAM 16GB, dan 512GB RAM 16GB.

BACA JUGA:Samsung Galaxy M23 5G Banting Harga, Kamera Utama 50 MP dengan Chipset Snapdragon 750G 5G

Untuk fotografi, Honor 90 menghadirkan kamera utama triple dengan resolusi 200 MP pada lensa utama yang mampu menangkap detail yang tajam.

Terdapat juga kamera ultrawide 12 MP dengan sudut pandang 112 untuk mengambil foto panorama yang luas, serta kamera kedalaman 2 MP untuk efek bokeh yang artistik. Fitur-fitur lainnya, seperti LED flash, HDR, dan panorama, juga turut hadir dalam kamera utama. 

Untuk pengambilan video, Honor 90 mampu merekam dengan kualitas 4K pada 30fps, 1080p pada 30/60fps, serta dilengkapi dengan fitur gyro-EIS untuk stabilitas pengambilan gambar yang lebih baik.

Sumber: