Cek Spesifikasi dan Harga Terbaru Honor 80, Kamera Utama 160 MP dengan Chipset Snapdragon 782G

Cek Spesifikasi dan Harga Terbaru Honor 80, Kamera Utama 160 MP dengan Chipset Snapdragon 782G

Honor 80--

Cek Spesifikasi dan Harga Terbaru Honor 80, Kamera Utama 160 MP dengan Chipset Snapdragon 782G

oganilir.co - Honor merupakan produk teknologi asal China yang sebelumnya resmi rilis pada November 2022 lalu.

Smartphone ini merupakan ponsel kelas flagship yang memiliki spesifikasi sangat mengesankan, sehingga banyak diminati oleh kalangan masyarakat.

Berikut ini rincian lengkap untuk spesifikasi dan harga terbaru Honor 80.

Untuk spesifikasi layarnya, Honor 80 mengusung panel OLED 6,67 inci 2.400 × 1.080 piksel serta refresh rate 120 Hz. 

BACA JUGA:Honor 90 Resmi Rilis, Layar AMOLED dengan Kamera Utama 200 MP, Cek Harga dan Spesifikasinya

Layar ini memiliki kamera selfie 32 MP.

Di bodi belakang, ada kamera utama 160 MP yang ditemani kamera ultrawide 8 MP dan kamera depth sensor 2 MP.

Untuk hardware, ponsel ini mengandalkan chipset baru Qualcomm Snapdragon 782G, yang dipadankan dengan RAM 8/12 GB serta penyimpanan media 256/512 GB. 

Honor 80 dibekali baterai berkapasitas 4.800 mAh dengan dukungan pengisian cepat (fast charging) 66 watt.

BACA JUGA:Intip Spesifikasi dan Harga Nokia G42 5G, Gunakan Chipset Snapdragon 480 Plus 5G

Dengan fitur ini, ponsel disebut bisa mengisi daya dari 3-50 persen dalam waktu 15 menit. 

Ponsel pintar ini juga sudah menjalankan sistem operasi Android 12 dilapisi antarmuka MagisOS 7.0 serta sudah mendukung konektivitas 5G.

Untuk harga Honor 80 dibanderol Rp5,9 juta (8/256GB), Rp6,5 juta (12/256GB), dan Rp7,2 juta (12/512).

Sumber: