Ambulans Jalan Sendiri Bikin Geger, Sedang Antar Jenazah Rekaman Mengarah ke Depan Tak Ada Sopir
Heboh mobil Ambulans jalan sendiri di kota Ampana, kabupaten Tojo, Una-una, Touna, sulawesi Tengah. foto: tangkapan layar/net/oganilir.co.--
SULTENG, OGANILIR.CO - Viral lagi satu video yang menggambarkan suasana di dalam mobil ambulans yang sedang membawa jenazah pulang ke rumah duka.
Yang bikin heboh kamera yang mengarah ke depan itu hanya tampak kursi dan mobil yang terlihat sedang berjalan. Namun tak ada sopirnya.
Nah, ini yang membuat siapa saja yang menyaksikan penuh tanda tanya. Kemana sopirnya? Kok bisa mobil ambulans jalan sendiri.
Pasti ada penjelasan yang logis soal ini. Tapi kalau tidak jelas ini sangat aneh.
BACA JUGA:Waduh, Lima Produk Obat Sirup Ternyata Mengandung EG dan DEG di Atas Batas Aman, Ini Penjelasan BPOM
Narasi di postingan yang tersebar di media sosial menyebutkan ambulans jalan sendiri mengantar jenazah.
Kejadiannya disebut-sebut terjadi di Kota Ampana, Kabupaten Tojo Una-una (Touna), Sulawesi Tengah.
Namun begitu, belum bisa dipastikan apakah mobil ambulans tersebut benar-benar jalan sendiri atau ada yang mengemudikan.
Namun, di dalam rekaman video yang sudut pengambilannya dari arah belakang sedikit menyamping, memperlihatkan kursi dan sebagian setir. Tidak tampak ada pengemudi di dalam video viral itu.
BACA JUGA:2 Mantan Pejabat Perpustakaan Kabupaten Lahat Dihukum 1,5 Tahun, Kasus Korupsi SPJ Fiktif
Video ini tentu bikin heboh masyarakat apalagi dengan narasi ambulans jalan sendiri atau tanpa sopir yang beredar di grup-grup percakapan WhatsApp.
Tampak terekam seorang pria di dalam sebuah mobil ambulans tengah memegangi sesuatu mirip jenazah yang sudah ditutupi kain. Sementara orang yang berada di sampingnya merekam kejadian itu.
Dalam video itu, seorang pria berkaos putih berada di dalam mobil ambulans. Ia tampak memegangi jenazah yang sudah ditutupi kain. Sementara orang yang berada di sampingnya merekam kejadian itu.
Dalam video itu, terdengar suara tangisan dan sirine mobil ambulans. Perekam video itu merekamnya kejadian itu tak jauh dari jenazah. Sedangkan rekaman yang mengarah di bagian depan, tak terlihat sopir ambulans.
Sumber: fajar