Inilah 9 Tips Mengatasi Rambut Kering dan Mengembang, Lebih Halus!

Inilah 9 Tips Mengatasi Rambut Kering dan Mengembang, Lebih Halus!

Mengatasi Rambut Kering dan Mengembang--

oganilir.co - Setiap orang pasti menginginkan rambut yang halus, lembut dan tebal. Namun kenyataannya, lebih banyak orang yang justru memiliki rambut kering dan mengembang. Meski begitu, masalah ini bisa diselesaikan dengan cara mengatasi rambut kering dan mengembang yang benar.

Untuk kamu yang lelah dengan rambut kering dan mengembang, jangan khawatir, ada cara mengatasi rambut kering dan mengembang yang ampuh dan bisa kamu lakukan dengan mudah di rumah.

Mau tahu apa saja cara mengatasi rambut kering dan mengembang? Yuk, simak penjelasannya dalam artikel berikut!

9 Tips Mengatasi Rambut Kering dan Mengembang Agar Lebih Halus dan Lembut

Untuk menghilangkan rambut kering dan mengembang, kamu tidak perlu repot-repot pergi ke salon. Berikut ini beberapa cara mengatasi rambut kering dan mengembang yang mudah dan bisa kamu terapkan di rumah.

BACA JUGA:Tips Merawat Rambut Beruban agar Tetap Sehat Menawan

BACA JUGA:Bye bye Uban! Rekomendasi 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret Cocok untuk Lansia

1. Jangan Keramas Terlalu Sering

Cara mengatasi rambut kering dan mengembang yang pertama adalah pastikan untuk berhenti keramas terlalu sering atau setiap hari. Keramas setiap hari bisa membuat rambut semakin kering terutama jika sampo mengandung bahan pembersih keras.

Hal ini akan menyebabkan lapisan pelindung minyak alami di kulit kepala ikut terkikis, sehingga rambut kehilangan kelembapan dan jadi lebih kusut dan mengembang. Cukup keramas 2–3 kali seminggu untuk menjaga keseimbangan minyak alami rambut tanpa membuatnya kering berlebihan.

2. Gunakan Air Dingin untuk Mencuci Rambut

Rambut kering sering kali terjadi karena rambut dicuci dengan air panas. Air panas bisa membuka kutikula rambut dan membuat kelembapan alami rambut keluar sehingga rambut jadi kering, kusam, dan mengembang.

Sebaliknya, air dingin justru dapat membantu menutup kutikula rambut sehingga batang rambut terlihat lebih halus, berkilau, tidak kering, dan tidak mudah kusut. Menggunakan air dingin juga membuat rambut terasa lebih lembut dan tampak lebih sehat.

BACA JUGA:Begini Cara agar Rambut Menjadi Lembut dan Jatuh, Simak Selengkapnya Disini!

BACA JUGA:Simak! Inilah Perbedaan Keratin dan Smoothing Rambut

3. Jangan Mengeringkan Rambut dengan Kasar

Banyak orang yang masih mengeringkan rambut dengan cara kasar, padahal ini bisa membuat rambut jadi kering dan mengembang.

Dari pada menggosok rambut dengan kencang, sebaiknya cukup tekan-tekan rambut dengan handuk secara perlahan untuk menyerap air berlebih. Hindari juga melintir atau menarik rambut saat sedang mengeringkan atau biarkan rambut kering secara alami.

4. Gunakan Sampo Khusus Rambut Kering dan Mengembang

Sampo pada umumnya mengandung sulfat yang terlalu keras untuk rambut sehingga membuatnya jadi mudah kering dan rapuh. Nah, cara mengatasi rambut kering dan mengembang yang selanjutnya adalah pastikan kamu menggunakan sampo yang diformulasikan khusus untuk rambut kering.

Produk khusus rambut kering biasanya berlabel repairing atau hydrating serta kaya akan pelembap yang membantu memulihkan kelembutan rambut. Selain teksturnya yang lembut, busa sampo ini juga tidak sebanyak sampo biasa.

BACA JUGA:Inilah 5 Cara Efektif Mengatasi Rambut Rontok

BACA JUGA:Inilah 7 Manfaat Rosemary Oil Untuk Rambut dan Kesehatan Tubuh

5. Selalu Gunakan Kondisioner Setelah Keramas

Cara mengatasi rambut kering dan mengembang selanjutnya adalah dengan selalu menggunakan kondisioner. Kondisioner adalah produk hair care yang sangat penting untuk rambut kering dan mengembang.

Kondisioner dapat berfungsi untuk mengembalikan kelembapan dan membuat rambut lebih halus dan licin sehingga mudah disisir. Tanpa kondisioner, rambut cenderung akan mudah kusut, kering, dan sulit diatur.

Pastikan kamu gunakan kondisioner dari tengah batang rambut hingga ujung dan diamkan selama 2–3 menit agar menyerap sempurna, lalu bilas dengan air dingin.

6. Gunakan Masker, Serum atau Vitamin Rambut Secara Rutin

Selain kondisioner, rambut juga membutuhkan nutrisi tambahan yang bisa didapat dengan menggunakan masker, serum atau vitamin rambut.

BACA JUGA:Inilah 7 Manfaat Ekstrak Ginseng Membuat Rambutmu Jadi Lebih Sehat

BACA JUGA:Begini Cara Mencegah Rambut Rontok Mulai dengan 6 Makanan Ini

Ketiga produk ini mengandung konsentrasi bahan aktif yang tinggi yang dapat menembus batang dan akar rambut lebih dalam untuk memperbaiki struktur rambut.

Agar hasilnya terlihat maksimal, pastikan untuk gunakan masker rambut setidaknya 1–2 kali seminggu dan gunakan vitamin atau serum rambut setiap hari setelah keramas.

7. Hindari Coloring dan Styling Rambut

Rambut kering juga umum terjadi karena terlalu sering mewarnai rambut dan menggunakan alat-alat styling secara berlebihan. Maka dari itu, cara mengatasi rambut kering dan mengembang adalah dengan hindari coloring, bleaching, rebonding, atau menggunakan catok, hair dryer, dan curling iron.

Jika terus dilakukan, hal ini bisa merusak lapisan pelindung rambut serta membuat rambut kehilagan kelembapan dan elastisitas. Akibatnya, rambut cenderung kering, kusam, dan mengembang.

BACA JUGA:8 Rekomendasi Makanan Penambah Keratin : Agar Rambut, Kulit dan Kukumu Sehat Alami

BACA JUGA:7 Cara Merawat Rambut Untuk Wanita Berhijab

8. Potong Ujung Rambut yang Bercabang

Rambut kering dan mengembang sering ditandai dengan adanya ujung rambut yang bercabang. Ujung rambut yang bercabang ini tidak akan sembuh dengan sendirinya dan justru bisa menyebar ke batang rambut jika dibiarkan.

Untuk mencegahnya menjalar ke atas, potong ujung rambut bercabang sekitar 1–2 cm. Dengan begitu, rambut akan terlihat lebih rapi, halus, dan tidak kering atau mengembang.

9. Perbanyak Konsumsi Protein, Antioksidan, dan Omega 3

Nah, cara mengatasi rambut kering dan mengembang terakhir, yaitu dengan memperhatikan asupan makanan dan minuman. Kekurangan nutrisi bisa membuat rambut mudah kering, rapuh, dan mudah patah meski sudah menggunakan produk mahal.

Untuk membuat rambut menjadi lebih lembut dan halus, sebaiknya perbanyak konsumsi protein seperti telur, ikan, kacang-kacangan. Tidak lupa penuhi asupan antioksidan dari buah-buahan dan sayuran serta omega 3 dari ikan salmon, chia seed, atau alpukat.

Sumber: