Intip Spesifikasi dan Harga iQoo Neo 9 Pro, Smartphone Flagship Dibekali Chipset Mediatek Dimensity 9300

Minggu 07-01-2024,18:00 WIB
Editor : Eni Nurhayati

Intip Spesifikasi dan Harga iQoo Neo 9 Pro, Smartphone Flagship Dibekali Chipset Mediatek Dimensity 9300

oganilir.co - iQoo merupakan smartphone dari subrand Vivo yang sebelumnya telah rilis pada November 2023 kemarin di China.

Ponsel ini merupakan salah satu hp kelas flagship terbaik yang dibekali dengan spesifikasi terbaik dan fitur yang canggih dikelasnya.

Mari kita intip spesifikasi dan harga iQoo Neo 9 Pro berikut ini.

Secara desain, iQoo Neo 9 Pro mengadopsi layar LTPO AMOLED 6,78 inci dengan resolusi 2.800 x 1.260 piksel, refresh rate 144 Hz, dan tingkat kecerahan (brightness) hingga 1.400 nit. Layar ini sudah mendukung fitur HDR10 Plus.

BACA JUGA:iQoo Z7 5G Turun Harga, HP gaming dengan Chipset Snapdragon 782G

Pada aspek hardware, misalnya, iQoo Neo 9 Pro ditenagai dengan chipset teranyar Mediatek yang juga paling mumpuni saat ini, yaitu Dimensity 9300. Chipset ini memiliki delapan inti (octa core) proseor dengan kecepatan clock maksimal mencapai 3,25 GHz.

Lebih lanjut, chipset teranyar Mediatek ini dipadukan dengan konfigurasi RAM LPDDR5X hingga 16 GB, serta media penyimpanan (storage) UFS 4.0 dengan kapasitas mencapai 1 TB.

Untuk sektor baterai, ponsel ini ditopang dengan baterai yang sedikit lebih besar  dengan kapasitas 5.160 mAh. Baterai ini mendukung teknologi pengisian via USB-C dengan kecepatan hingga 120 watt.

Beralih ke aspek fotografi, iQoo Neo 9 Pro juga mengandalkan kamera utama 50 MP (f/1.9, PDAF, OIS) yang memakai sensor Sony IMX920, serta kamera ultrawide 50 MP (f/2.0, AF) dengan bidang pandang 119 derajat.

BACA JUGA:Cek Harga dan Spesifikasi Vivo iQoo Z27x, Kamera Utama 50 MP dengan Kapasitas Baterai Jumbo

Dengan konfigurasi kamera di atas, bisa diketahui bahwa iQoo Neo 9 Pro tak dibekali dengan kamera telefoto "periskop" 64 MP (f/2.6) yang ada di Vivo X100. Selain itu, kamera depan iQoo Neo 9 Pro juga dipangkas menjadi 16 MP (f/2.5), alih-alih 32 MP (f/2.0).

Fitur pendukung lainnya di iQoo Neo 9 Pro mencakup sistem pendingin VC liquid cooling chamber dengan luas 6.043 mm persegi, stereo speaker, NFC, WiFi 7, Bluetooth 5.4, IR Blaster dan masih banyak lagi.

Sementara untuk harganya, iQoo 9 Pro dijual mulai dari Rp6,5 juta (12 GB/256 GB), 3.299 yuan sekitar Rp7,2 juta (12 GB/512 GB), 3.599 yuan (sekitar Rp 7,8 juta)16 GB/512 GB, dan 16 GB/1 TB: 3.999 yuan (sekitar Rp 8,7 juta).

Kategori :