Tim ASIIN Kunjungi FKIP Unsri
INDRALAYA, oganilir.co - Tim akreditasi internasional dari ASIIN (Akkreditierungsagentur für Studiengänge der Ingenieurwissenschaften, der Informatik, der Naturwissenschaften und der Mathematik) melakukan kunjungan atau visitasi ke kampus FKIP Unsri Indralaya selama dua hari pada 27-28 Februari 2024. Kunjungan dilakukan ke Program Studi Pendidikan Matematika FKIP.
ASIIN merupakan lembaga akreditasi internasional berasal dari Jerman untuk disiplin ilmu rekayasa, matematika dan sains, pertanian, biologi.
Hadir sebagai asesor yaitu Prof. Dr. Hans-Georg Weigand (University of Wurzburg), Dr. Meiliasari, S.Pd., M.Sc., (Universitas Negeri Jakarta), Alexandra Dreiseidler (Emil-Fischer Gymnasium in Euskirchen), Namirah Fatmanissa,Ph.D. (Student at Universitas Negeri Semarang), dan Dr. Andrea Kern (ASIIN representative).
BACA JUGA:Ini 4 Wajah Baru Wakil Rektor Unsri
Tim Asesor diterima oleh Wakil Rektor I Unsri Prof Dr Ir H Rujito Agus Suwignyo, M.Agr bersama Dekan FKIP Dr Hartono MA beserta jajaran di Lantai II Gedung KPA Unsri Indralaya.
Pembukaan di awali dengan welcoming remark dari Rektor Universitas Sriwijaya Prof Dr Taufik Marwa SE MSi. Dalam sambutannya Rektor menyampaikan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada tim asesor ASIIN dan berharap mudah-mudahan akreditasi ASIIN untuk Program Studi Pendidikan Matematika Program Sarjana, Master, dan Doktoral FKIP Unsri berlangsung sukses.
Visitasi diawali dengan pertemuan dengan Tim Koordinator Program Studi dan Perwakilan dari Rektorat, Dekan, dan Unit yang ada di lingkungan UNSRI. Pada pertemuan ini Wakil Rektor I menyampaikan program-program yang telah dilaksanakan di UNSRI dan pengembangannya kedepan dalam mencapai World Class University.
BACA JUGA:Mahasiswa PSPPI Unsri Ikuti Kuliah Umum, 2 Dosen UTM Jadi Narasumber
Kemudian dilanjutkan dengan diskusi bersama Koordinator Program Studi Pendidikan Matematika, yaitu Weni Dwi Pratiwi, S.Pd., M.Sc. selaku Koordinator Program Studi Pendidikan Matematika Program Bachelor, Dr. Hapizah, S.Pd., M.T. selaku Koordinator Program Studi Pendidikan Matematika Program Magister, and Prof. Dr. Zulkardi, M.I.Komp., M.Sc. selaku koordinator Program Studi Program Doktor. Pada sesi siang, tim Asesor berdiskusi dengan mahasiswa dan dilanjutkan dengan meninjau sarana dan prasarana Unsri Kampus Indralaya. Pada hari kedua on visit, tim asesor berdiskusi dengan perwakilan teaching staff Program Bachelor, Master, and Doctoral, dan juga mitra program studi.
Hari kedua dari visitasi ASIIN dilakukan di Gedung FKIP Bukit Besar dengan agenda asesor bersama dengan staf dosen pada program pendidikan matematika program sarjana, program magister dan program doktor. Sesi ini dilakukan untuk mengetahui proses perkuliahan, pemberian nilai, metode mengajar yang digunakan, workload/ beban kerja dosen, serta pengembangan karir dosen. Setelah sesi bersama dosen dilanjutkan dengan sesi bersama mitra/ stakeholder yang telah bermitra dan berkolaborasi dengan kluster pendidikan matematika, baik dalam pengajaran, penelitian maupun dalam pengabdian kepada masyarakat. Setelah itu diadakan pertemuan untuk pihak pimpinan, asesor dan taskforce untuk pemberian feedback dari hasil interview dihari pertama dan kedua dari kegiatan Site Visit ASIIN.
BACA JUGA:FK Unsri Tambah Guru Besar, ini Profilnya
Agenda site visit di hari kedua ditutup dengan Gala dinner yang dihadiri oleh rektor yang diwakili oleh wakil rector bidang akademik, Prof Dr Ir H Rudjito Agus Suwignyo, MAgr bersama Dekan FKIP. Dr. Hartono, M.A beserta jajaran, tim Asesor ASIIN, tim taskforce kluster pendidikan matematika, tim teknis dan mahasiswa UNSRI yang berpartisipasi dalam mengisi acara.
Dalam Kata sambutannya sekaligus menutup serangkaian acara Site Visit ASIIN Prof. Dr. Ir. H. Rudjito Agus Suwignyo mengucapkan terima kasih kepada expert ASIIN atas segala masukan, saran untuk kemajuan UNSRI dan kluster pendidikan matematika ke depan untuk menjadi World Class University. Beliau juga akan memberikan apresiasi kepada program studi pada kluster pendidikan matematika apabila terakreditasi secara internasional.
Selanjutnya dalam pidatonya yang disampaikan oleh Prof. Dr. Hans-Georg Weigand, beliau mengucapkan terimakasih atas sambutan hangat yang diberikan oleh Unsri terhadap kehadiran asesor ASIIN ke Palembang. Dimana panitia sangat membantu dalam hal akomodasi, transportasi dan tim asesor sangat terkesan dengan kesiapan panitia dan acara.