Gemesin! Sepeda Listrik Uwinfly DF7 Punya Desain Unik dan Spek Jarak Tempuhnya Memuaskan

Minggu 17-03-2024,19:00 WIB
Editor : Eni Nurhayati

Gemesin! Sepeda Listrik Uwinfly DF7 Punya Desain Unik dan Spek Jarak Tempuhnya Memuaskan 

oganilir.co - Sepeda listrik Uwinfly DF7 merupakan produk pabrikan dari China, yang diproduksi oleh PT Uwinfly Indonesia Industries.

Sepeda listrik ini mengusung desain yang cakep, sehingga membuat pengendara akan merasa pede saat mengendarainya.

Selain itu , Uwinfly DF7 besutan pabrikan China ini memiliki daya tempuh yang jauh, sehingga pengendara tak perlu khawatir akan kehabisan baterai.

Dilansir dari laman resmi market place, sepeda listrik Uwinfly DF7 menggunakan daya mesin yang memiliki kapasitas sebesar 500 watt.

BACA JUGA:Cuma Rp4 Jutaan Saja Sudah Bisa Miliki Sepeda Listrik Ofero Ledo, Punya Triple Jok Buat Boncengin Bocil

Jenis baterai yang digunakan oleh sepeda listrik Uwinfly DF7 adalah baterai jenis SLA yang memiliki kapasitas sebesar 48 V 12 Ah.

Sepeda listrik Uwinfly DF7 mampu melaju kencang dengan kecepatan maksimum mencapai 40 km per jam. 

Untuk kapasitas jarak tempuhnya, sepeda listrik Uwinfly DF7 mampu menempuh perjalanan hingga sejauh 40 km dalam sekali pengecasan daya baterai.

Sepeda listrik Uwinfly DF7 dibekali dengan fitur pedal kayuh manual sehingga dapat menambah jarak tempuh dan menghemat daya baterai.

BACA JUGA:Sepeda Listrik Volta 302: Pilihan Nyaman Berkendara

Dimensi Uwinfly DF7 memiliki ukuran panjang 1.400 mm x 600 mm x 1.000 mm.

Sistem pencahayaan yang digunakan sepeda listrik Uwinfly DF7 merupakan sistem pencahayaan full LED untuk semua jenis lampunya.

Sementara untuk daya angkutnya, sepeda listrik Uwinfly DF7 mampu membawa beban pengendara dengan kapasitas maksimum mencapai 150 kg berat bebannya.

Jenis pengereman yang digunakan oleh sepeda listrik Uwinfly DF7 adalah jenis pengereman drum brake atau rem tromol untuk rem depan dan rem belakang.

Kategori :