Pukul Ibu Kandung Pakai Kayu Hingga Tewas, Anak Ini Diduga Gangguan Jiwa, Polisi Serahkan Pemeriksaan Medis

Sabtu 03-12-2022,20:12 WIB
Editor : Julheri

MUARA  ENIM, OGANILIR.CO – Apes nasib Rohila, warga Dusun II, Desa Sukamenang, Kecamatan Gelumbang, Kabupaten Muara Enim. 

Dia dibunuh anak kandungnya sendiri, Iwan Saputra (22) yang diduga mengalami gangguan kejiwaan.

Dari kejadian Sabtu, 26 November 2022, korban mengalami pukulan benda tumpul di kepala, hingga mengeluarkan darah dari telinga dan hidungnya. 

Pascakejadian, pelaku Iwan kabur dari rumah selama beberapa hari. Tidak diketahui keberadaannya.

BACA JUGA:Pengamanan Ketat Jelang Nataru di Palembang, Polisi Kerahkan K9 dan Anjing Pelacak Cegah Potensi Kejahatan

Informasi yang dihimpun, Sabtu 26 November 2022, sekitar pukul 03.00 WIB, Burhan pergi menyadap pohon karet di kebun berjarak sekitar  50 meter dari rumahnya. Burhan adalah suami korban Rohila, tak lain ayah dari pelaku Iwan.

Sekitar pukul 05.30 WIB, Burhan pulang lagi ke rumah untuk menunaikan salat Subuh. 

Selesai salat Subuh, Burhan kembali menyadap karet. Tak lama dari itu, dia mendengar suara pukulan kayu ke sebuah benda, berasal dari rumahnya.

BACA JUGA:Kamerun Kalahkan Brasil Tapi Tersingkir, Samba Tetap Segel Juara Grup G Gandeng Swiss ke Fase Gugur 16 Besar

Burhan belum tahu penyebab sumber suara. Namun dia yang curiga, bergegas pulang ke rumah.

Terkejutlah Burhan ketika membuka pintu belakang dan masuk ke rumah, mendapati istrinya sudah tergeletak bersimbah darah. Darah mengalir dari telinga dan hidung.

Sementara anak mereka, Iwan, sudah kabur dari rumah. Burhan berteriak minta tolong, didengar tetangganya, Ogi. Diminta memberitahukan ke perangkat desa, dan laporkan ke Polsek Gelumbang. 

”Anggota kami langsung ke TKP, didapat informasi pelakunya anak korban sendiri,” ucap Kapolsek Gelumbang Iptu Rendy Novriady, STK SIK.

BACA JUGA:Tarik Paksa Bocah, Pemulung di Prabumulih Nyaris Dimassa, Penculikan atau Bukan, Kasusnya Masih Diusut Polisi

Team Puma Unit Reskrim Polsek Gelumbang dipimpin Kanit Reskrim Iptu Guntur Iswahyudi SH, melakukan pencarian Iwan. Baru didapati Rabu (30/11), sekitar pukul 17.30 WIB. Dia sedang berada di Jalan Batu Bara Km 13, Desa Putak, Kecamatan Gelumbang.

Kategori :