Sabar/Reza Jadi Tumpuan Tuan Rumah di Indonesia Open 2024
JAKARTA, oganilir.co - Turnamen BWF Kapal Api Indonesia Open 2024 hari ini Sabtu 8 Juni 2024 memasuki babak semifinal. Tuan rumah menyisakan satu wakilnya di turnamen BWF Super1000 itu. Yakni Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani.
Seluruh laga akan dihelat di Istora Senayan, hari ini pukul 12.00 WIB.
Sabar/Reza sendiri akan tampil di laga terakhir. Ganda nonpelatnas itu bakal menghadapi wakil Malaysia Man Wei Chong/Kai Wun Tee.
Ini adalah pertemuan pertama kedua ganda. Sabar/Reza saat ini menempati peringkat 29 dunia, sementara lawannya di urutan 20.
BACA JUGA:4 Wakil Tuan Rumah Tersisa di Perempat Final Indonesia Open 2024, Siapa Mereka?
China mendominasi babak semifinal ini. Mereka punya sembilan wakil di berbagai nomor, salah satunya di tunggal putra yang sudah memastikan tiket final lewat pertemuan Li Shi Feng vs Shi Yu Qi pada empat besar.
Sementara Indonesia terancam kembali puasa gelar juara di rumah sendiri. Indonesia sudah dua tahun terakhir gagal memenangkan apapun, dengan gelar paling anyar disumbangkan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo pada 2021 silam.
Jadwal Semifinal Indonesia Open 2024
Match 10: Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani vs Man Wei Chong/Kai Wun Tee