MU baru bisa memperkecil ketertinggalan di menit ke-21. Anthony Martial membuat skor menjadi 2-1 usai sukses melakukan eksekusi penalti. Skor 2-1 ini bertahan hingga turun minum.
Di awal babak kedua, MU langsung bisa menyamakan kedudukan. Kobbie Mainoo membobol gawang tuan rumah di menit ke-48.
Namun Cadiz ngebet untuk meraih kemenangan dalam pertandingan tersebut. Mereka pun kembali memimpin setelah Ruben Sobrino ikut membobol gawang United.
Tomas Alarcon akhirnya membawa Cadiz menjauh usai mencetak gol di menit ke-77. Skor 4-2 ini bertahan hingga pertandingan berakhir.
Pelatih MU Erik ten Hag mengaku tidak masalah dengan kekalahan ini. Dia justru puas dengan penampilan para pemain muda, utamanya di babak kedua.
"Antusiasme, energi, dan usaha. Saya puas dengan upaya babak kedua anak-anak muda kami malam ini," tandasnya.
Laga baru berjalan delapan menit,
Cadiz sudah berhasil membuka keunggulan lewat aksi Garcia.
BACA JUGA:Sepak Terjang Janda Pengedar Narkoba di Muara Rupit Terhenti, Polisi Temukan Banyak Sabu Dibalik Bra
Lima menit berselang, tuan rumah menggandakan skor berkat gol Lozano.
Menit ke-21, Manchester United mendapat hadiah penalti. Martial pun menuntaskannya menjadi gol lewat eksekusi bergaya Panenka. Skor 2-1 bertahan hingga turun minum.
Kembali dari kamar ganti, Erik ten Hag mengganti semua pemainnya kecuali kiper Martin Dubravka. Hasilnya, Kobbie Mainoo sukses menyamakan skor menjadi 2-2 pada menit ke-48.
Namun, Cadiz kembali memimpin berkat gol Sobrino pada menit ke-57. Tuan rumah menambah keunggulan menit ke-77 lewat gol Alarcon. Skor 4-2 bertahan hingga laga usai. (*)