Hadir di Palembang, RS Permata Usung 2 Layanan Unggulan
PALEMBANG, oganilir.co - Sudah hampir sebulan ini RS Permata Palembang yang terletak di Jl Soekarno-Hatta kawasan Simpang Empat Parameswara dilaunching dan melayani masyarakat umum.
Direktur RS Permata Palembang dr Yessy Wirani MARS menuturkan bahwa kehadiran RS Permata Palembang akan menjadi pilihan bagi warga Palembang khususnya dan Sumsel umumnya yang akan berobat dan memberikan pelayanan kesehatan lainnya.
"Kita hadir di Palembang dan siap melayani kesehatan masyarakat di Palembang dan Sumsel," kata Yessy saat dibincangi di sela-sela Medical Check Up karyawan Sumetera Ekspres Grup (SEG), Rabu 31 Juli 2024.
Dia menjelaskan bahwa layanan medical check up ini sangat perlu dilakukan masyarakat untuk mengetahui kondisi kesehatan seseorang. Apakah itu jantung, paru, dan organ tubuh lainnya. Khususnya bagi pekerja usia produktif dari 20-50 tahun. Dengan dilakukan medical check up akan diketahui penyakit sejak dini dan pencegahan serta pengobatannya.
BACA JUGA:Wamenkes RI Tinjau Pelayanan Rumah Sakit di Lubuklinggau
"Kalau sudah tahu ada potensi penyakit di tubuh kita, ya harus dicegah," imbuhnya.
RS Permata Palembang, lanjut Yessy, punya dua pelayanan unggulan dalam pelayanan kesehatan. Yakni medical check up staycation. Dimana masyarakat yang melakukan medical check up akan tinggal dan dilayani serasa menginap di hotel bintang lima. Layanan unggulan kedua lainnya adalah medical check up city tour. Yakni masyarakat yang melakukan medical check up akan mengikuti wisata pada destinasi-destinasi wisata yang ada di Palembang.
"Layanan kedua ini sedang kita kembangkan, sekaligus mempromosikan objek wisata di Kota Palembang," ujarnya.
Dalam melayani kesehatan masyarakat, terang Yessy, RS Permata Palembang menyediakan 100 bed atau tempat tidur, layanan rawat inap, rawat jalan, ICU, MICU, NICU, dan layanan intensif lainnya.
"Kita punya enam ruang ICU," pungkasnya,