Putri Azzahra Wakili OKI Ikuti Festival Tunas Bahasa Ibu Tingkat Nasional

Rabu 07-08-2024,16:07 WIB
Reporter : Nisya
Editor : Dendi Romi

KAYUAGUNG, oganilir.co -  Membanggakan, siswi Kelas VI Sekolah Dasar Negeri 14 Kayuagung Putri Azzahra berhasil meraih juara 1 dalam Festival Tunas Bahasa Ibu (bahasa owam) melalui pidato.

Kegiatan ini  digelar di SDN 8 Kayuagung yang didukung Pemkab OKI dan Dinas Pendidikan OKI diikuti 10 peserta dari perwakilan 10 sekolah dasar di Kecamatan Kayuagung.

Pemenang Festival Tunas Bahasa Ibu 2024, Putri Azahra mengaku, senang dan tidak menyangka bisa.meraih juara bahan juara 1.

"Ini perjuangan yang sangat melelahkan dan harus saya syukuri," kata Putri Azzahra dengan mata berkaca-kaca.

Dengan waktu latihan yang singkat  ditambah mengerjakan berbagai tugas sekolah, ia bisa menghafalkan teks pidato berbahasa Kayuagung. Ia meminta bimbingan langsung kedua orangtuanya agar bisa menghafal teks pidato berbahasa Kayuagung itu.

Pidado dengan judul Ucapan Terime Kasih Seholat Lulos (ucapan terimakasih sebelum lulus), bisa disampaikannya dengan lancar didepan para juri.

"Sempat degdegan tapi semua itu sudah terbalas dengan juara ini," bebernya.

Setelah ditetapkan sebagai Juara 1 dalam Festival Tunas Bahasa,  ia satu-satunya peserta yang bakal mewakili Kabupaten OKI untuk berlomba di tingkat Nasional.

Berbagai persiapan setelah ini bakal dilakukan dengan maksimal, karena ini se-Indonesia."Saya akan semakin serius belajar banyak Bahasa Owam karena sangat menarik sekali," bebernya.

Sementara itu, Plh Kepala Dinas Kesehatan OKI H Lubis mengucapkan selamat kepada Putri Azzahra semoga nantinya bisa mewakili  Kabupaten OKI ke tingkat nasional dan membawa juara.

Kategori :