oganilir.co - Nyamuk dan tikus merupakan hama yang sangat menggangu, keberadaannya tentunya membuat kenyamanan dirumah terganggu.
Meski berasal dari kelompok hama yang berbeda, dua hama ini ternyata bisa dikendalikan dengan tanaman tertentu.
Ada sejumlah tanaman yang ternyata tidak disukai dua hama ini. Jika menanam atau meletakkan tanaman tersebut di rumah, maka nyamuk dan tikus tidak akan berani masuk ke dalam rumah.
Berikut 3 tanaman yang bisa mengusir nyamuk dan tikus di rumah:
BACA JUGA:Karakteristik dan Manfaat Tanaman Indigofera yang Jarang Diketahui
Bunga Lavender
Lavender --
Salah satu tanaman yang bisa mengusir nyamuk dan tikus yaitu bunga lavender. Tanaman berwarna cerah ini mengandung minyak yang bisa menghambat indra pencium nyamuk.
Selain bisa mengusir nyamuk, lavender juga bisa mengusir tikus. Rocky Beninato, ahli pengendalian hama, mengatakan bahwa aroma lavender tidak disukai tikus, sehingga bisa digunakan untuk melindungi ruangan dari serangan tikus.
Mint
Selain lavender, tanaman pengusir nyamuk dan tikus lainnya yaitu mint. Tanaman herba ini juga mengeluarkan aroma yang menyengat sehingga kurang disukai nyamuk.
BACA JUGA:4 Tanaman Hias yang Bisa Menyerap Polusi dalam Rumah, Salah Satunya Palem Bambu
Tak hanya bisa mengusir nyamuk, daun minta juga bisa mengusir tikus dari rumah. Nicole Carpenter, pakar pengendalian hama dan presiden Black Pest Prevention, mengatakan bahwa tanaman mint, khususnya peppermint mengandung mentol yang tidak disukai tikus.
Selain itu, mint juga bisa ditanam di dalam rumah dalam pot atau wadah khusus. Tidak hanya bisa mengusir nyamuk dan tikus, mint juga bisa dimanfaatkan sebagai penyedap makanan dan minuman.
Rosemary