NEW YORK, oganilir.co - Kebencian banyak negara kepada Israel ditunjukkan dengan melakukan aksi walk out saat Perdana Menteri Benjamin Netanyahu menyampaikan pidato di Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di New York.
Salah satunya dilakukan delegasi Indonesia dan beberapa negara lainnya. Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu saat itu hendak memulai pidato di Majelis Umum PBB. Namun delegesi beberapa negara, termasuk Indonesia melakukan aksi walk out.
Momen walk out delegasi Indonesia itu diunggah melalui akun X resmi Kementerian Luar Negeri, @Kemlu_RI. Dalam foto-foto yang dilihat, tampak perbandingan kursi delegasi Indonesia sebelum dan sesudah Netanyahu mulai berbicara.
Aksi tersebut dilakukan delegasi Indonesia saat Netanyahu masuk podium, yang langsung beranjak dari tempat duduk dan berjalan keluar. Suara tepuk tangan dan sorakan juga terdengar dalam video tersebut.
BACA JUGA:Iran Ancam Serang Israel, AS Kirim Kirim Kapal Perang ke Timteng
"Indonesia bersama banyak negara melakukan walk out saat Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu menyampaikan pidato di Sidang Majelis Umum PBB ke 79 di New York, Amerika Serikat pada (27/9)," demikian keterangan yang disampaikan @Kemlu_RI melalui akun X, dilihat Sabtu (28/9/2024).
Dilansir BBC dan AFP, Jumat (27/9/2024), aksi walk out dilakukan beberapa delegasi negara saat Netanyahu naik ke panggung sebagai bentuk protes. Namun tidak disebutkan delegasi mana saja yang memilih keluar.
Netanyahu memulai pidatonya dengan bersumpah untuk melawan 'fitnah'. Dia mengklaim sengaja datang ke PBB untuk berbicara di hadapan delegasi negara.
"Setelah saya mendengar kebohongan dan fitnah yang ditujukan kepada negara saya oleh banyak pembicara di podium ini, saya memutuskan untuk datang ke sini dan meluruskan semuanya," kata Netanyahu.
BACA JUGA:Presiden Prancis Tegaskan Terbuka Terhadap Kontingen Olimpiade Israel
Dalam pidatonya, Netanyahu juga memperingatkan bahwa Israel akan menyerang Iran jika diserang terlebih dahulu. Dia mengatakan Israel dapat mencapai bagian mana pun di Iran.