oganilir.co - Selain cita rasanya yang khas, tape singkong juga memiliki beragam khasiat bagi kesehatan. Khasiat tape singkong tersebut tidak terlepas dari kandungan nutrisi di dalamnya yang diketahui baik untuk daya tahan tubuh dan kesehatan organ pencernaan.
Tape atau disebut juga peuyeum merupakan makanan tradisional khas Jawa Barat yang terbuat dari fermentasi singkong. Proses fermentasi singkong dengan ragi menciptakan rasa tape yang manis dan sedikit asam dengan aroma alkohol yang ringan. Beragam Khasiat Tape Singkong Berikut ini adalah berbagai khasiat tape singkong yang bisa diperoleh: 1. Menghangatkan tubuh Tape singkong sering dijadikan sebagai salah satu makanan yang dapat menghangatkan tubuh. Kandungan alkohol yang ringan dari hasil fermentasi dengan ragi menjadi faktor utama yang memicu efek hangat pada tubuh setelah mengonsumsi tape. Hal ini membuat tape cocok dikonsumsi saat cuaca dingin. BACA JUGA:8 Khasiat Jengkol untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui BACA JUGA:8 Khasiat Jambu Air untuk Kesehatan Tubuh 2. Menjaga kesehatan pencernaan Manfaat tape singkong juga penting bagi kesehatan sistem pencernaan tubuh. Proses fermentasi singkong dalam pembuatan tape dapat meningkatkan kandungan probiotik di dalamnya. Kandungan tersebut penting untuk meningkatkan kesehatan sistem pencernaan. Probiotik dapat melawan bakteri jahat dan mendukung pertumbuhan bakteri baik di saluran cerna. 3. Mencegah konstipasi Tape merupakan salah satu makanan yang baik dikonsumsi untuk mencegah konstipasi atau sembelit. Selain kandungan probiotiknya, manfaat ini juga dapat diperoleh dari kadar air dan serat di dalamnya yang cukup tinggi. Konsumsi makanan tinggi air dan serat dapat melembutkan serta memadatkan tinja. Dengan begitu, tinja bisa dengan mudah dikeluarkan dan BAB menjadi lancar. BACA JUGA:7 Khasiat Minyak Kayu Putih untuk Kesehatan Tubuh BACA JUGA:7 Khasiat Sayur Oyong bagi Kesehatan Tubuh 4. Menjaga daya tahan tubuh Sebagian besar faktor yang membentuk imunitas tubuh dapat ditemukan di usus. Oleh karena itu, sistem pencernaan yang sehat merupakan kunci dari daya tahan tubuh yang kuat. Konsumsi makanan fermentasi, seperti tape, dapat membantu usus dalam memecah makanan dan meningkatkan kadar probiotik yang mampu memperkuat sistem kekebalan tubuh. 5. Sebagai camilan sehat Karena kandungan nutrisinya beragam, tape singkong cocok dikonsumsi sebagai camilan sehat. Selain itu, untuk mendapatkan manfaat tape, Anda juga bisa mencampur atau mengolahnya sebagai hidangan penutup, seperti es buah, es cendol, atau es krim. 6. Meningkatkan energi Konsumsi tape juga dapat meningkatkan energi bagi tubuh. Manfaat tape ini berasal dari kandungan karbohidrat yang cukup tinggi di dalamnya. Bahkan, kandungan karbohidrat pada singkong hampir setara dengan seporsi nasi. BACA JUGA:Catat, ini 3 Khasiat Wortel Campur Apel yang Jarang Diketahui BACA JUGA:5 Khasiat Teh Leci, Minuman Sehat yang Baik di Konsumsi Karbohidrat merupakan sumber bahan bakar utama tubuh yang akan diubah menjadi glukosa dalam darah. Glukosa inilah yang nantinya dapat memberikan tubuh energi untuk bergerak dan menjalankan berbagai aktivitas.6 Khasiat Tape Singkong untuk Kesehatan yang Perlu Diketahui
Minggu 05-01-2025,14:30 WIB
Reporter : Vita
Editor : Vita
Kategori :
Terkait
Selasa 07-01-2025,14:00 WIB
Selain Menyegarkan, Inilah 8 Khasiat Es Jeruk Untuk Kesehatan
Senin 06-01-2025,16:37 WIB
7 Khasiat Air Kelapa Murni untuk Kesehatan Tubuh
Senin 06-01-2025,12:42 WIB
6 Khasiat Ubi Jalar, Salah Satunya Menambah Energi
Minggu 05-01-2025,14:30 WIB
6 Khasiat Tape Singkong untuk Kesehatan yang Perlu Diketahui
Minggu 05-01-2025,12:31 WIB
8 Khasiat Jambu Air untuk Kesehatan Tubuh
Terpopuler
Selasa 07-01-2025,14:00 WIB
Selain Menyegarkan, Inilah 8 Khasiat Es Jeruk Untuk Kesehatan
Rabu 08-01-2025,06:13 WIB
Carabao Cup - Arsenal Dipermalukan New Castle di Kandang, Kalah 0-2
Rabu 08-01-2025,05:00 WIB
Prakiraan Cuaca Sumsel Hari ini Rabu 8 Januari 2025
Selasa 07-01-2025,21:04 WIB
Tecno Spark 10 NFC, Smartphone Entry Level yang Powerfull
Selasa 07-01-2025,15:42 WIB
Bupati Panca "Curhat" Soal BPJS Ke Pj Gubernur Sumsel
Terkini
Rabu 08-01-2025,13:04 WIB
Usai Bertemu Jaksa Agung, Ketua KPK Temui Kapolri
Rabu 08-01-2025,13:00 WIB
12 Jajanan Sehat yang Baik Dikonsumsi Anak, Mudah Buat Dirumah!
Rabu 08-01-2025,12:30 WIB
5 Tips Menyimpan Jajanan agar Tetap Awet Kualitasnya
Rabu 08-01-2025,12:10 WIB
Malaysia Open 2025 - Di Luar Dugaan, Jonatan Christie Tersingkir di Babak Pertama
Rabu 08-01-2025,12:00 WIB