BACA JUGA:Liga Champions Asia: Al Nassr Bantai Al Wasl 4-0, Ronaldo Sumbang 2 Gol
Namun, bola sontekannya bisa diadang Ederson dan berujung korner. Mbappe sempat kesakitan beberapa saat karena benturan dengan Ederson.
Mbappe akhirnya bikin hat-trick pada menit ke-62 sekaligus menjauhkan keunggulan timnya jadi 3-0. Mbappe menusuk dari sisi kanan dan melepaskan sepakan kaki kiri dari tepi kotak penalti, ke tiang jauh gawang Ederson.
Unggul tiga gol membuat Madrid lebih nyaman dan membiarkan City lebih banyak menguasai bola. Namun, Madrid masih sesekali melakukan serangan balik.
City mencetak gol hiburan di masa injury time ketika Nico Gonzalez mencocor bola muntah hasil sepakan bebas Omar Marmoush, yang membentur mistar.
BACA JUGA:Lolos dari Lubang Jarum Liga Champions, Manchester City Taklukkan Brugge 3-1
Sko 3-1 bertahan hingga laga berakhir dan Madrid berhak melaju ke Babak 16 Besar Liga Champions.
Susunan pemain
Real Madrid: Courtois; Valverde (Alaba 89'), Ruediger, Asencio, Mendy; Tchouameni (Modric 83'), Ceballos (Camavinga 78'), Bellingham; Rodrygo, Mbappe (Diaz 78'), Vinicius (Endrick 89').
Man City: Ederson, Khusanov, Stones (Ake 8'), Dias, Gvardiol; Nico, Guendogan (Kovacic 77'); Bernardo, Foden (McAtee 77'), Savinho; Marmoush.